in

Fakta-fakta Ikan Todak yang Unik

Ilustrasi ikan todak. Foto: Pixabay

Ikan todak adalah salah satu jenis ikan laut dengan ukuran yang cukup besar. Ikan ini menarik para pemancing karena tenaganya sangat kuat jika menyambar joran pancingan.

Ikan ini memiliki ciri khas, yakni adanya moncong panjang di bagian mulutnya. Moncong tersebut menyerupai pedang sehingga ikan ini sering pula disebut dengan nama swordfish.

Ikan todak mengadung banyak gizi yang baik untuk manusia. Akan tetapi, tubuh ikan ini juga banyak mengandung merkuri yang dapat membahayakan kesehatan manusia.

Ikan todak dengan nama latin Xiphias gladius merupakan ikan laut predator. Berikut beberapa fakta unik tentang ikan bermoncong panjang ini yang dirangkum dari berbagai sumber.

Sisik dan giginya tanggal saat dewasa

Saat baru menetas, ikan todak memiliki gigi dan sisik. Akan tetapi, sisik dan gigi tersebut tanggal saat ikan todak beranjak dewasa.

Moncongnya untuk menebas

Moncong panjang ikan todak tampak runcing sehingga tampak seperti digunakan untuk menusuk. Namun, pada kenyataanya, ikan todak menggunakan moncong panjangnya untuk menebas.

Dapat ditemukan di seluruh dunia

Ikan todak menyukai perairan yang hangat sehingga sering bermigrasi mencari perairan yang tepat baginya. Penyebab migrasi tersebut, ikan todak dapat ditemukan di perairan laut di seluruh dunia.

Punya bobot yang berat

Ikan todak tumbuh hingga panjang tubuhnya sekitar 4,6 meter. Tubuh panjang ikan todak tersebut mempunyai bobot berat, bahkan bisa mencapai setengah ton.

Mampu menghangatkan tubuh

Ikan todak mempunyai kemampuan unik untuk menghangatkan tubuhnya. Ada jaringan di dekat matanya yang mampu menjaga otaknya tetap hangat.