in

Mengenal Desain Rumah Farmhouse, Suasana Seperti di Pedesaan

Rumah bergaya farmhouse. Foto: Pixabay

Ada begitu banyak desain rumah yang bisa jadi inspirasi bagi yang akan membangun rumah. Salah satunya adalah desain rumah farmhouse.

Desain rumah farmhouse akan menghadirkan suasana rumah hangat dan romantis khas pedesaan. Desain ini akan membuat Anda serta keluarga betah di rumah.

Farmhouse memang identik dengan rumah-rumah di daerah pertanian. Namun desain ini juga sangat cocok untuk dibawa ke daerah perkotaan.

Rumah yang berdesain farmhouse akan menggunakan warna-warna yang hangat. Misalnya warna coklat, krem, putih, kuning muda hingga warna hangat lainnya.

Desain yang berasal dari Amerika Serikat ini memiliki sejarah. Konon, rumah bergaya farmhouse dibangun oleh petani Amerika sebagai tempat tinggal yang dekat dengan ladang dan peternakannya.

Material yang digunakan untuk membangun rumah bergaya farmhouse disesuaikan dengan bahan yang ada. Bisa menggunakan mortar, batu, dan bata dan bisa juga menggunakan material kayu.

Dalam perkembangannya, desain farmhouse mulai dikenal di Indonesia. Tak hanya pada rumah, desain ini juga banyak diterapkan di kafe hingga pertokoan.

Untuk mengenal lebih jauh tentang desain farmhouse, ada beberapa ciri yang bisa dikenali. Misalnya, bangunan menggunakan material yang berasal dari alam seperti batu atau kayu dan menggunakan lahan yang cukup luas.

Selain itu, lantai pada rumah farmhouse tampak sederhana, biasanya hanya berbentuk persegi atau persegi panjang. Sementara atapnya berbentuk sederhana dan biasanya saling tumpang tindih.

Untuk di bagian interior, rumah bergaya farmhouse umumnya menggunakan warna-warna hangat untuk memberikan kesan tenang dan hangat. Karena itulah, kayu menjadi salah satu material utama untuk lantai, dinding maupun langit-langitnya.

Karena diciptakan oleh petani dan identik dengan pedesaan, maka tentunya desain farmhouse sangat bersentuhan dengan alam ditandai dengan adanya tanaman hijau di dalam ruangan. Untuk furniture dan dekorasi yang digunakan, biasanya bernuansa rustic atau vintage.