Saat memasak menu makanan di rumah, biasanya akan ada asap yang mengepul. Terlebih jika menggoreng, memanggang atau membakar makanan, seperti ikan, ayam, atau daging.
Asap yang ditimbulkan dari sisa memasak terkadang meninggalkan bau yang tak enak. Hal itu tentu akan sangat menganggu.
Namun ada cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bau asap tersebut. Caranya terbilang gampang dan aman karena menggunakan bahan alami yang mudah didapatkan.
Merebus lemon
Lemon bisa mentasi bau asap di rumah. Caranya dengan membuat uap lemon untuk menetralisir bau menyengat.
Potong lemon menjadi dua bagian, lalu masukkan ke dalam panci berisi air mendidih. Lemon yang direbus akan menghilangkan bau asap di ruangan.
Biarkan lemon mendidih selama 10 menit. Jika memiliki sisa kulit lemon atau hanya sisa potongan lemon, Anda juga bisa merebusnya dengan air.
Apabila bau masakan yang lebih banyak lagi, Anda bisa menaburkan 1 sdm atau lebih soda kue ke dalam air rebusan lemon. Kedua bahan tersebut akan menyerap bau asap yang jauh lebih menyengat.
Pakai baking soda
Jika tak memiliki persediaan lemon di rumah, Anda bisa menggunakan baking soda.
Manfaat baking soda memang sudah tidak diragukan lagi untuk berbagai hal. Bahan ini bisa dipakai untuk berbagai keperluan rumah tangga, termasuk menghilangkan bau asap di dapur.
Cara penggunaannya cukup simple. Jika sisa bau masakan meninggalkan bau yang tak enak, ambillah 1 atau 2 mangkuk baking soda lalu tinggalkan semalaman. Baking soda di mangkuk tersebut dapat menyerap bau masakan yang terjebak di udara dan sulit hilang.