Paris Saint-Germain (PSG) menang besar atas Marseille pada lanjutan Liga Prancis Ligue 1 2023/2024. PSG menang telak 4-0 atas Marseille pada laga yang berlangsung di Stadion Parc des Princes, Paris, Senin (25/9/2023) dini hari WIB.
Kemenangan ini membuat PSG berada di peringkat ketiga pada klasemen sementara Ligue 1 dengan 11 poin dari enam kali berlaga. PSG tinggal berjarak dua poin dari pemuncak klasemen yang diduduki Brest. Sementara Marseille bertengger di peringkat ketujuh dengan sembilan poin.
Namun di balik pesta gol PSG atas Marseille, Les Parisiens harus mengganti salah satu striker andalan mereka di babak pertama karena mengalami cedera. Mbappe disebut cedera pergelangan kaki, seperti dilaporkan ESPN.
Saat laga berlangsung, PSG sudah mulai unggul sejak laga masih memasuki menit kedelapan. Gol pertama itu didapat usai Achraf Hakimi membobol gawang Marseille dengan tendangan bebas.
Mbappe harus berhenti bermain di menit ke-32. Namun, kehilangan Mbappe tak membuat PSG menurunkan intensitas serangan.
Anak asuh Luis Enrique menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-37. Saat itu, Randal Kolo Muani melakukan tembakan kaki kanan dari jarak dekat ke arah tengah gawang Marseille dan membuat skor jadi 2-0.
Memasuki babak kedua, Goncalo Ramos yang menggantikan Mbappe tampil impresif. Ramos berhasil menambah keunggulan PSG pada menit ke-47 setelah melakukan sundulan dengan memanfaatkan assist Ousmane Dembele.
Goncalo Ramos lalu mencetak gol keempat untuk PSG pada menit ke-89. Gol kedua Ramos didapatkan dengan melakukan tembakan kaki kanan setelah menerima assist dari Randal Kolo Muani. Laga berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan PSG.