Klasemen sementara La Liga Spanyol di pekan ke-7 sempat dikuasai oleh Barcelona yang meraih hasil seri melawan Real Mallorca, Rabu (27/9/2023). Akan tetapi, terjadi perubahan besar pada papan atas setelah Real Madrid dan Girona menang.
Real Madrid dan Girona bermain dalam waktu yang sama dan juga sama-sama menang. Real Madrid menang melawan Las Palmas dengan skor 2-0.
Los Blancos menekuk Las Palmas di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (28/9/2023). Real Madrid langsung menguasai jalannya pertandingan sejak menit pertama babak pertama dijalankan.
Akan tetapi, Brahim Diaz yang diturunkan sebagai starter mengisi ujung serangan sulit membongkar pertahanan tim tamu. Begitupun penyerang sayap Real Madrid, Rodrygo dan Joselu, peluang-peluang mereka selalu digagalkan kiper lawan.
Las Palmas yang turun dengan formasi lima gelandang dan empat bek bisa menciptakan pertahanan yang cukup solid. Akan tetapi, gempuran-gempuran para pemain Real Madrid yang mampu melakukan 21 kali tembakan sukses berbuah 2 gol.
Gol pertama tercipta di masa injury time babak pertama. Brahim Diaz membawa tuan rumah unggul 1-0 setelah menerima umpan tarik dari Lucas Vasquez pada menit ke-45+3 dan menjadi satu-satunya gol di babak pertama.
Gol kedua tuan rumah terjadi di babak kedua, tepatnya pada menit ke-54. Joselu sukses menggandakan kedudukan Real Madrid setelah mendapat assist dari Rodrygo.
Tidak ada lagi tambahan gol setelah gol Joselu meskipun Carlo Ancelotti memasukkan Vinicius yang baru pulih dari cedera. Kemenangan tersebut sukses membawa Real Madrid menggeser Barcelona.
Girona yang menang atas Villareal dalam waktu yang sama merebut puncak klasemen dengan poin 19. Real Madrid juga menggeser Barcelona dengan meraih peringkat kedua dengan 18 poin, sedangkan Barcelona di posisi ketiga dengan 17 poin.