Sebanyak delapan wakil Indonesia melangkah ke babak kedua atau 16 besar cabang bulutangkis perorangan Asian Games 2023. Indonesia sendiri menurunkan 10 wakil yang tersebar di lima sektor tapi dua diantaranya menelan kekalahan di putaran pertama.
Pada pertandingan yang berlangsung di Binjiang Gymnasium, China pada Selasa (3/10/2023), ada enam wakil Indonesia yang berlaga. Lima di antaranya meraih kemenangan dan satu yang kalah.
Pemain tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting salah satu wakil Indonesia yang melaju ke babak 16 besar. Ginting mengalahkan Wang Tzu Wei dari China Taipei dalam dua gim dengan skor 21-16 dan 21-11.
Kemenangan juga diraih dua pemain tunggal putri Indonesia, yaitu Putri Kusuma Wardani dan Gregoria Mariska Tunjung. Mereka sama-sama melaju ke putaran kedua.
Putri KW berhasil mengalahkan wakil tuan rumah Liang Ka Wing dengan skor 21-11 dan 21-10. Sementara Gregoria berhasil menekuk Ahsmita Chalita dari India dengan skor 21-17 dan 21-16.
Ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga meraih hasil manis. Mereka melewati babak 32 besar usai mengalahkan Lui Lok Lok/Ng Wing Yung dari Hongkong dengan skor 21-14 dan 21-14.
Rekannya, Febriana Dwipuji Kusuma juga sukses meraih kemenangan dan lolos ke babak 16 besar. Ana/Tiwi menyingkirkan Rasila Maharjan/Anu Maya Rai dari Nepal dengan skor 21-3 dan 21-7.
Hanya Jonatan Christie yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang bertanding di hari kedua nomor perorangan yang mengalami kekalahan. Jojo yang merupakan peraih emas Asian Games 2018 takluk di tangan ‘Chou Tien Chen dengan skor 17-21 dan 17-21.
Sehari sebelumnya, ada dua wakil Indonesia juga telah memastikan tempat di babak 16 besar. Keduanya adalah ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Sementara satu wakil Merah Putih lainnya yang melaju adalah ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Fajar/Rian mendapat bye di babak 32 besar sehingga otomatis langsung bertanding di 16 besar.