Larry bird merupakan nama burung biru yang menjadi ikon Twitter saat pertama kali muncul. Baru-baru ini, pihak platform media sosial tersebut mengganti logonya menjadi gambar yang menerupai huruf X.
Pergantian tersebut menyebabkan kisah larry bird usai. Awalnya, Twitter dan larry bird sangat relevan berdasarkan esensi pemaknaannya.
Twitter yang berasal dari kosakata bahasa Inggris, yakni tweet dengan arti menciak. Menciak artinya tiruan bunyi seperti bunyi anak burung sehingga sangat cocok dengan logo larry bird.
Menciak memiliki kesepadanan makna dengan berkicau sehingga tulisan di media sosia ini sering disebut dengan kicauan. Lalu pertanyaan kemudian muncul, larry bird itu apakah ada di dunia nyata?
Larry bird ternyata ada di dunia nyata. Larry bird adalah burung Black-naped Monarch atau burung kehicap ranting. Burung ini memiliki nama latin Hypothymis azurea.
Larry bird di dunia nyata merupakan burung berukuran sedang dengan ukuran tubuh maksimal 16 sentimeter. Burung ini hidup di hutan dataran rendah atau hutan sekunder.
Persebaran burung ini berada di Benua Asia, terutama di bagian Asia Selatan dan Asia Tenggara. Burung ini bisa ditemukan di wilayah India, Sri Lanka, Filipina, hingga Indonesia.
Burung larry atau larry bird jantan memiliki warna biru pada bagian kepala, dada, punggung, hingga ke ekornya. Sementara itu, larry bird betina tampak berwarna sedikit abu-abu meskipun warna birunya tetap dominan.
Burung ini dikenal sebagai burung pemakan serangga. Bahkan, burung imut ini bisa menangkap serangga di udara.
Burung larry berkembang biak pada bulan Januari hingga Juni. Dalam satu periode musim kawin, burung ini bisa menghasilkan 2 hingga 3 butir telur.