Kepindahan Cristiano Ronaldo ke Liga Arab Saudi disusul eksodus besar-besaran pemain yang besar di Eropa pindah ke Asia. Liga Arab Saudi kini menjadi tujuan menarik para pesepakbola top dunia.
Tim sepak bola di Arab Saudi tidak tanggung-tanggung mengeluarkan uang banyak untuk membeli dan menggaji pemain besar tersebut. Persaingan tim-tim Arab Saudi menyebabkan naiknya harga pemain dan mahalnya dana yang harus dikeluarkan untuk membayar gaji.
Nilai pergerakan uang untuk menggaji para pemain di Liga Arab Saudi cukup tinggi. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut lima pesepakbola tertinggi di Arab Saudi.
Riyad Mahrez
Pemain berkebangsaan Aljazair kelahiran Prancis ini, hijrah ke tim sepakbola Al Ahli setelah memiliki nama besar bersama raksasa Inggris, Manchester City. Al Ahli membayar Riyad Mahrez dengan gaji yang mencapai 44 juta poundsterling.
N’golo Kante
Gelandang asal Prancis ini, pindah dari Chelsea ke klub Arab Saudi Al Ittihad. Pemain kelahiran 29 Maret 1991 ini dibayar dengan gaji sekitar 86,2 juta poundsterling dari Al Ittihad.
Neymar
Al Hilal merekrut Neymar dari Paris Saint-Germain. Mantan pemain Barcelona tersebut memperoleh gaji dari Al Hilal sebesar 138 juta poundsterling demi penampilan menarik dan nama besar Neymar.
Karim Benzema
Meskipun tidak muda lagi, Karim Benzema masih punya performa yang stabil sehingga Al Ittihad rela menggelontorkan dana besar untuk membelinya. Karim Benzema pun menerima bayaran sekitar 172 juta poundsterling dari timnya.
Cristiano Ronaldo
Di urutan tertinggi, pemain dengan bayaran termahal di Liga Arab Saudi dipegang oleh Cristiano Ronaldo yang bermain untuk Al Nassr. Ikon sepakbola ini menerima bayaran sekitar 173 juta poundsterling.