in

6 Hewan Unik Berhasil Selamat dari Kepunahan

sarang lebah. iStock.

Perkembangan dan kehidupan hewan di muka bumi mengalami pergeseran dari hari ke hari. Beberapa jenis hewan pergeseran hidupnya justru mengarah pada kepunahan.

Tidak sedikit jenis hewan yang sudah tidak ada lagi populasinya di muka bumi alias punah. Penyebab kepunahan sangat beragam.

Beberapa jenis hewan punah disebabkan campur tangan manusia seperti diburu, dibunuh, atau habitatnya dirusak karena pembukaan lahan. Ada pula yang punah karena adanya kepunahan massal yang terjadi di muka bumi seperti saat dinosaurus punah.

Pada saat kepunahan massal terjadi, ternyata tidak semua hewan langsung punah. Berikut enam hewan unik yang berhasil selamat dari kepunahan.

Lebah

Lebah diperkirakan sudah ada di muka bumi sejak pertama kali ada tumbuhan yang bunganya mekar. Populasi lebah sempat berkurang saat kepunahan massal terjadi, tetapi tetap mampu bertahan hingga sekarang.

Hiu

Ilustrasi hiu. Foto: Pexels

Hiu merupakan predator laut yang diyakini sudah ada sejak 450 juta tahun lalu. Hewan ini tetap bisa mempertahankan populasinya dan semakin banyak di lautan.

Penyu hijau

Penyu hijau hidup sejak beberapa juta tahun lalu di muka bumi. Hewan ini bisa selamat dari kepunahan karena kemampuan berhibernasi saat cuaca terlalu dingin.

Elang botak

Burung elang botak atau burung rajawali. Foto: Pixabay

Populasi elang botak pernah merosot karena penggunaan pestisida dan banyaknya burung predator lain. Akan tetapi, populasinya kembali banyak setelah berpuluh-puluh tahun kemudian.

Katak emas

Populasi katak emas mulai berkurang karena banyak serangan dari para pemangsa. Populasi katak ini kini kembali banyak di penangkaran, tetapi di alam liar masih sedikit.

Platipus

Platipus merupakan jenis hewan mamalia yang unik karena bisa bertelur. Platipus ini hidup jutaan tahun lalu, tetapi populasinya hingga kini masih ada meskipun pernah hampir punah.