Sebagian orang berpendapat bahwa sarapan sebaiknya dilakukan sesaat setelah bangun tidur, sementara ada juga yang berpendapat bahwa menunggu beberapa jam adalah pilihan yang lebih baik. Memangnya, kapan sih sebenarnya waktu terbaik untuk sarapan?
Mengutip WebMD, waktu terbaik untuk sarapan dapat bervariasi tergantung pada kebutuhan tubuh setiap orang. Namun, berdasarkan penelitian ilmiah, sarapan sebaiknya dilakukan sekitar 30 menit hingga 2 jam setelah bangun tidur.
Kondisi ini memberikan waktu bagi tubuh untuk memulai proses metabolisme dan mempersiapkan sistem pencernaan untuk menerima makanan.
Jika seseorang memiliki rutinitas pagi yang cukup padat, maka sarapan bisa dilakukan lebih awal. Ini akan memberikan energi yang dibutuhkan untuk memulai hari dengan baik.
Namun, jika kamu merasa tidak nyaman dengan sarapan di pagi hari, kamu bisa mulai makan ketika menginginkannya. Dengan catatan, kamu harus tetap memastikan bahwa asupan nutrisi yang dikonsumsi mencukupi untuk energi yang akan digunakan sepanjang hari.
Lalu, mengapa sarapan begitu penting? Beberapa studi menunjukkan bahwa sarapan yang sehat dapat membantu menjaga kadar gula darah dalam batas normal. Hal ini berlaku jika kamu sarapan dengan makanan yang mengandung karbohidrat kompleks, serat, dan protein.
Sarapan yang sehat sebaiknya mengandung beragam nutrisi yang seimbang sepertik karbohidrat kompleks, serat, protein, lemak sehat, serta vitamin dan mineral.
Contoh makanan sehat untuk sarapan yaitu oatmeal dengan buah-buahan, yoghurt dengan biji chia, atau telur rebus dengan sayuran. Meski begitu, menu dan porsi sarapan tidak bisa disamakan untuk setiap orang.
Kamu bisa membuat sarapan berdasarkan kebutuhan dan kondisi tubuhmu. Jika harus melakukan aktivitas fisik di pagi hari, maka tak masalah untuk mengonsumsi makanan dengan tinggi karbohidrat supaya tubuh mendapatkan banyak energi.
Sebaliknya, jika kamu tidak melakukan aktivitas berat di pagi hari, buatlah menu sarapan rendah kalori dan mudah dicerna.