in

Yuk Daftar! Malaka Project Buka Pendaftaran Beasiswa S1 dan D4

Ilustrasi Beasiswa. Foto: Int.

Bagi mahasiswa aktif yang tengah menempuh pendidikan jenjang S1 dan D4 bisa mendaftar untuk mendapatkan beasiswa Malaka Project. Beasiswa ini diperuntukkan bagi yang terkendala membayar uang kuliah tunggal (UKT).

Beasiswa Malaka Project berfokus dalam menjembatani masalah pendidikan yang terjangkau. Tahun ini sudah digelar kesembilan pendirinya sebagai bentuk kesempatan pendidikan.

Pendaftaran Beasiswa S1 dan D4 Malaka Project akan berlangsung hingga 1 November 2023. Informasi selengkapnya tentang beasiswa ini dapat diketahui dengan mengakses Instagram dan YouTube resmi Malaka Project.

Adapun syarat untuk mendaftar Beasiswa S1 da D4 Malaka Project adalah sebagai berikut:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Mahasiswa S1/ D4 di seluruh universitas di Indonesia (perguruan tinggi dalam negeri).
  • Buat video 1-2 menit yang menjawab pertanyaan, seperti: Menurutmu, apa nilai-nilai, tradisi, atau cara berpikir yang dibudayakan atau ditanamkan dalam diri masyarakat Indonesia yang menghambat perkembangan atau menyebabkan masalah dalam hidup kita? Jelaskan juga bagaimana itu menghambat perkembangan atau menimbulkan masalah dalam hidup kita? Apa solusi terbaiknya, atau bagaimana cara memperbaikinya?.
  • Pos video dan tag Instagram @malakaproject.id, cantumkan nama, semester, jurusan, dan universitas, hashtag #BeasiswaMalaka #MalakaProject.
  • Follow dan subscribe Malaka Project di Instagram dan TikTok @malakaproject.id dan YouTube @MalakaProjectid.
  • Share pos Kesempatan Beasiswa dari Malaka Project ke Instagram Story.
  • Gunakan akun asli, tidak boleh menggunakan fake account.
  • Akun tidak dikunci (private).