in

Daftar Wakil Indonesia yang Tempur di Babak 16 Besar French Open 2023

Ganda Putra Indonesia, Bagas/Fikri (dok. PBSI)

Babak 16 besar turnamen badminton French Open 2023 akan berlangsung di Glaze Arena pada hari ini, Kamis, 25 Oktober 2023. Ada 11 wakil Indonesia yang akan tempur di babak tersebut.

Wakil Indonesia yang pertama kali lolos ke babak 16 besar yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin usai menang walkover dari wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Pasangan Malaysia memilih mundur dari pertandingan lantaran Soh mengalami cedera. Padahal, pertandingan sudah dijadwalkan pukul 10.00 waktu setempat atau sekitar pukul 15.00 WIB.

Pasangan ganda putra Indonesia yang juga akan berlaga di babak 16 besar French Open yaitu Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. Mereka telah melalui rubber gim dan menang dari ganda putra Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.

Lalu, ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dari sektor ganda campuran yang akan maju di babak 16 besar. Kemudian, Putri Kusuma Wardani dari tunggal putri dan Anthony Ginting dari tunggal putra.

Tak hanya itu, ada enam wakil Indonesia lainnya yang sudah lebih dulu mengantongi tiket babak 16 besar. Dari tim tunggal putra ada Jonatan Christie, lalu Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dari tim ganda campuran.

Dari tim ganda putri ada Apriyani Rahayu/Fadia Silva Ramadhanti, kemudian ada Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dari tim ganda putra.

Untuk lebih jelasnya, berikut daftar keseluruhan wakil Indonesia yang akan meneruskan perjuangannya di babak 16 besar French Open 2023:

Tunggal putra

  • Jonatan Christie
  • Anthony Ginting

Tunggal putri

  • Putri Kusuma Wardani

Ganda putra

  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
  • Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri

Ganda putri

  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

Ganda campuran

  • Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti