Kim Ok-vin melakukan wawancara di sebuah kafe di Samcheong-dong, Jongno-gu, Seoul dan berbicara tentang drama Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun.
The Sword of Aramun adalah musim lanjutan dari drama Arthdal Chronicles tahun 2019. Kim Ok-vin membintangi kedua musim tersebut sebagai Tae Al-ha, salah satu pemeran utama.
Aktris tersebut juga menyebutkan jika cerita selanjutnya diproduksi, itu bukan tentang sisi Tae Al-ha. Kisah Tae Al-ha dan Tagon sudah berakhir di season 2 ini.
Namun karena karakter season 1 yaitu Moo-baek yang diperankan Park Hae-joon muncul di season 2, Kim Ok-vin mengutarakan ketertarikannya ingin sekali tampil sebagai cameo jika ada season 3.
Kim Ok-vin juga mengatakan Tae Al-ha adalah karakter favorit ke 4 dalam filmografinya. Dia adalah penjahat yang membantu Eunseom dan Tagon.
Berperan sebagai penjahat benar-benar membantunya menghilangkan stres, dan ia berharap ingin mengambil peran penjahat lainnya lagi.
Aktris ini mengakui bahwa kekhawatiran terbesarnya adalah menghadapi titik balik dalam hidupnya sebagai aktris paruh baya. Ia berharap akan terus berkarya dengan usia yang hampir mencapai 40 tahun.
Kim Ok-vin berterima kasih kepada pemirsa yang telah menonton dan mendukung The Sword of Aramun serta serial Arthdal Chronicles.
Dia berjanji akan terus menyapa semua dengan drama dan film yang bagus dan menunjukkan penampilan akting yang lebih baik.