Maranta banyak tumbuh di daerah tropis. Yang unik dari maranta adalah daunnya tetap rata di siang hari dan kemudian melipat seperti tangan berdoa di malam hari.
Maranta memiliki beragam jenis dan semuanya tumbuh cukup rendah, tidak ada yang mencapai tinggi lebih dari delapan inci. Tanaman maranta berkembang paling baik di kondisi udara yang hangat, lembap, dan aliran udara lembut.
Maranta disebut sebagai tanaman doa sejati karena mereka melakukan nyctinasty, yaitu respons terhadap malam hari di mana daunnya terlipat. Di sinilah perbedaan utamanya dengan tanaman hias lainnya, termasuk calathea yang memiliki kemiripan bentuk.
Tanaman marantha sangat gampang diperbanyak. Berikut tahap-tahapnya yang tepat:
- Pilih batang yang sehat pada tanaman maranta Anda dan cari titik di mana daun terhubung dengan batang. Potong batang tepat di bawah node daun menggunakan gunting tajam atau pisau yang disterilkan.
- Pastikan stek batang memiliki setidaknya satu node yang utuh karena di sinilah akar baru akan terbentuk.
- Celupkan ujung cuttingan ke dalam air dan bisa melanjutkan ke dalam hormon perakaran. Hormon perakaran memungkinkan cuttingan berakar lebih cepat.
- Tanam marantha dalam tanah yang diinginkan, lalu sirami dengan baik agar tetap lembap setiap saat.
- Tutupi pot/wadah Anda dengan plastik untuk membuat rumah kaca mini (sungkup). Ini akan memberikan kelembapan tinggi untuk cuttingan maranta.
- Buat beberapa lubang pada plastik dengan guntung untuk memungkinkan ventilasi. Lubang ini juga memungkinkan cuttingan menyerap sinar matahari lebih baik.