in

PR Persija Menurut Legenda Timnas Indonesia

Persija Jakarta. Foto: Tangkapan layar web persija.id
Persija Jakarta. Foto: Tangkapan layar web persija.id

Mantan pemain Timnas Indonesia, Maman Abdurrahman, angkat bicara terkait performa Persija Jakarta yang kurang baik. Baru-baru ini Persija Jakarta mengalami kekalahan menyakitkan dari PSIS pada Minggu, 29 Oktober 2023.

Meskipun hanya kalah tipis 1-2, Macan Kemayoran, julukan Persija Jakarta melakukan banyak kesalahan. Bukan hanya saat melawan PSIS Semarang, tetapi pada laga-laga sebelumnya.

Hingga 17 laga yang sudah dilakoni Persija Jakarta, mereka hanya menduduki posisi ke-13 pada klasemen sementara. Persija Jakarta hanya sukses meraih 4 kemenangan.

Sisa laga lain 8 hasil seri dan 5 kekalahan. Maman Abdurrahman pun merasa kecewa akan hasil minor tersebut. Legenda Timnas Indonesia tersebut mengatakan bahwa timnya banyak melakukan kesalahan indivudual.

“Saya sebagai pemain tentu kecewa dengan hasil ini. Saya setuju dengan coach Thomas bahwa kami banyak sekali melakukan kesalahan individual,” kata Maman Abdurrahman dikutip dari PT Liga Indonesia Baru.

Pemain yang kini sudah berusia 41 tahun tersebut menjelaskan bahwa timnya punya banyak PR untuk mengembalikan performanya. Dia mengatakan pertahanan dan lini serang sangat buruk.

Maman Abdurrahman juga fokus mengomentari kekalahan timnya oleh PSIS Semarang. Ia mengatakan kebobolan cepat menyebabkan permainan timnya menjadi tidak solid dan tidak terorganisir dengan baik.

“Tertinggal 0-2 dengan cepat membuat kami bermain secara terburu-buru. Hal ini berujung ke dalam pengorganisasian bertahan dan menyerang kami menjadi buruk,” lanjut Maman Abdurrahman.

Laga Persija Jakarta selanjutnya di Liga 1 akan bertandang ke Sulawesi Selatan. Macan Kemayoran akan melawan PSM Makassar di Stadion Gelora B.J. Habibie, Jumat (3/11/2023) pukul 20.00 WIB.