Ada tiga wakil Indonesia yang berjuang di babak perempat final Hylo Open 2023 pada hari ini, Jumat, 3 November 2023. Mereka memperebutkan tiket untuk ke babak semifinal.
Tiga wakil Indonesia yang bertanding hari ini terdiri dari dua pasangan di sektor ganda campuran, yaitu Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Lalu, satu pasangan di sektor ganda putri yaitu Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Laga yang memperebutkan tiket semifinal Hylo Open 2023 ini akan digelar di Saarlandhalle, Jerman dan bisa disaksikan secara langsung melalui kanal YouTube BWF TV serta stasiun televisi nasional iNews TV.
Rehan/Lisa akan melawan wakil Inggris, Callum Hemming/Estelle Van Leeuwen di lapangan 1. Lalu, ada Apriyani/Fadia yang akan bertanding dengan pasangan ganda putri China, Li Yi Jing/Luo Xu Min di lapangan yang sama.
Sementara itu, di lapangan dua ada Dejan/Gloria yang akan bersua dengan wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
Selain membawa nama Indonesia ke tingkat kejuaraan internasional, para atlet badminton tanah air juga memperebutkan total hadiah senilai Rp3,3 miliar.