in

Belasan Pemain Unggulan Kompak Mundur dari Korea Masters 2023

Lee Zii Jia. AFP
Lee Zii Jia. AFP

Korea Masters 2023 akan resmi digelar mulai Selasa, 7 November 2023. Turnamen level Super 300 ini akan digelar di Women’s University Stadium. Hanya saja, sebelum pertandingan resmi digelar, ada belasan kontestan yang dilaporkan akan mundur dari ajang ini. Salah satunya yang mengejutkan adalah Lee Zii Jia yang merupakan raja bulu tangkis Malaysia.

Lee Zii Jia resmi mengundurkan diri dari ajang ini sebab berada dalam kondisi yang tidak fit menjelang turnamen digelar. Padahal Lee Zii Jia dijadwalkan akan bertanding denagn sesama raja bulu tangkis di babak 32 besar yaitu Kento Momota, wakil Jepang.

Selain Lee Zii Jia, beberapa pemain unggulan lainnya juga banyak yang mengundurkan diri. Termasuk unggulan tuan rumah yaitu ganda putri Baek Ha-na/Lee So-hee. Sedangkan Indonesia sendiri menurunkan tujuh wakil pada turnamen ini dan terbagi menjadi empat sektor berbeda. Meski tak menerjunkan wakil ganda putri. Selengkapnya berikut daftar lengkap pemain bulu tangkis yang memilih mundur dari Korea Masters 2023.

Tunggal Putri

Saena Kawakami

Kisona Selvaduray

Ashmita Chaliha

Tunggal Putra

Brian Yang

Ng Tze Yong

Cheam June Wei

Lee Zii Jia

Sankar Subramanian

Jacob Schueler

Nathan Tang

Ganda Putri

Baek Ha-na/Lee So-hee

Kim Hye-rin/Lee Jung-hyun

Ganda Putra

Choi Sol-gyu/Kim Jae-hyeon

Christian Bernardo/Alvin Morada

Ganda Campuran

Cheng Xing/Chen Fanghui

Kakeru Kumagai/An Sato

Song Hyun-cho/Lee Jung-hyun