Harry Kane dinilai tampil sangat menakjubkan di Bayern Munich. Hal itu secara terang-terangan juga diakui winger muda Bayern Jamal Musiala.
Musiala menilai produktivitas Kane sejauh ini melampaui ekspektasi. Bagaimana tidak, Kane baru direkrut Bayern dari Tottenham Hotspur pada musim panas 2023 lalu. Hanya hitungan sekitar empat bulan, Kane kini sudah mencetak 15 gol dalam 10 pertandingan pertamanya di Bundesliga.
Pencapaian itu menjadi rekor baru di Jerman. Bahkan raihan Kane memutus rekor milik Klaus Matischak yang mecatatkan 13 gol dalam 10 laga pertama di Bundesliga pada 1963/1964.
Teranyar, Kane mencetak hat-trick ke gawang Borussia Dortmund. Tiga gol yang dicatatkannya tersebut membantu Bayern menang 4-0 dalam Der Klassiker akhir pekan awal November 2023.
Sejauh ini, pemain asal Inggris ini secara keseluruhan mengemas 17 gol dalam 14 kali penampilan di semua kompetisi bersama Bayern. Jamal Musiala mengakui takjub dengan pencapaian itu dan mengakui sebuah pencapaian melampaui prediksi.
“Saya memang punya ekspektasi tinggi. Tapi mungkin tidak setinggi ini seperti yang dia tunjukkan sejauh ini,” beber Musiala seperti dikutip dari Transfermarkt.
Musiala juga menuturkan, bermain dengan Kane begitu mudah. Ia mengaku senang bisa satu klub dengan sang Winger Timnas inggris.
“Ini bahkan lebih mudah dari yang saya bayangkan. Pertama, bermain dengannya dan saya sangat senang, dan semoga dia juga senang,” lanjut Musiala.
Kane dibeli dengan harga mencapai 100 juta euro dari Tottenham Hostpur pada musim panas 2023. Harry Kane meninggalkan klub yang dibelanya sejak tahun 2009 menuju Bayern Munchen dan kini telah memberi pembuktian dengan performa impresif.