in

Termasuk Indonesia, 3 Timnas Tampil Mengejutkan di Laga Pertama Piala Dunia U-17 2023

Timnas Indonesia U-17. Foto: Dok.

Matchday pertama Piala Dunia U-17 2023 telah bergulir. Terdapat sejumlah negara yang tampil memberikan kejutan di pesta olahraga sepakbola elompok umur 17 tahun ke bawah ini.

Timnas Indonesia U-17 termasuk salah satunya yang tampil mengejutkan di laga pembuka Grup A. Anak asuh Bima Sakti berhasil mengimbangi Ekuador U-17 pada laga yang dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat 10 November 2023 lalu.

Skuat Garuda Muda U-17 berhasil menahan imbang Ekuador U-17 dengan skor akhir 1-1. Selain Timnas Indonesia U-17, terdapat juga beberapa negara lain yang tampil mengejutkan di matchday pertama Piala Dunia U-17 2023.

Timnas Indonesia U-17

Pasukan Garuda Muda berhasil menahan imbang Timnas Ekuador U-17 di laga pembuka Grup A. dalam laga tersebut, pasukan Bima Sakti unggul lebih dulu lewat gol kreasi Arkhan Kaka, lalu beberapa menit berselang Ekuador U-17 berhasil membuat kedudukan menjadi imbang.

Timnas Iran U-17

Timnas Iran U-17 juga tampil mengejutkan di laga pertamanya pada Piala Dunia U-17 2023 kali ini. Mereka berhasil mengalahkan tim kuat sekaligus juara bertahan, Timnas Brasil U-17 di Grup C dengan skor 3-2.

Timnas Senegal U-17

Selain Timnas Indonesia dan Iran, Timnas Senegal U-17 juga memberikan kejutan di laga pertamanya di Piala Dunia U-17 2023. Mereka sukses menekuk Timnas Argentina U-17 di laga pembuka Grup D dengan menang 2-1 atas Timnas Argentina U-17.