in

3 Makanan Paling Baik untuk Kucing Bobcat

Kucing bobcat. Foto: Pixabay

Kucing bobcat merupakan kucing liar yang berasal dari Amerika Utara. Tampilan kucing ini sangat menggemaskan dengan bulu-bulu yang tebal dan lembut.

Kucing jenis ini termasuk jenis kucing hutan yang memiliki kemampuan berburu yang sangat baik. Ukuran badannya agak besar, sekitar dua kali atau lebih ukuran tubuh kucing domestik dengan ekor berukuran pendek.

Di habitat aslinya, kucing bobcat adalah kucing predator yang dapat memangsa berbagai jenis hewan lainnya. Bahkan, kekuatan kucing ini dapat menumbangkan seekor rusa yang ukurannya melebih bobcat.

Kucing ini sangat agresif sebagaimana halnya semua jenis kucing liar. Akan tetapi, kucing bobcat bisa dijinakkan dan dijadikan sebagai hewan peliharaan.

Namun, jika dipelihara, bobcat tentunya tidak dapat memburu makanannya seperti di alam liar. Oleh karena itu, pemilik bobcat harus menyediakan makanan yang paling baik untuk kucing ini.

Pemilik kucing juga harus mengeluarkan sedikit uang untuk membeli pakan jenis kucing ini. Berikut tiga makanan yang paling baik untuk bobcat.

Kelinci

Kandungan gizi dalam tubuh kelinci juga sangat bagus untuk metabolisme tubuh kucing bobcat. Daging kelinci menjadi makanan favorit kucing bobcat setelah ayam dan mencari daging kelinci pun cukup mudah karena ada pembudidayaannya.

Ayam

Ilustrasi daging ayam. Pexel.

Ayam dapat dikatakan sebagai makanan yang paling disukai oleh kucing jenis ini. Aroma ayam sangat disukai bobcat sehingga meraka akan lahap makan. Bobcat paling menyukai jeroan atau organ-organ dalam ayam.

Burung

Di alam liar, kucing bobcat sering memburu burung untuk dijadikan santapan. Memberi pakan burung hidup di kandangnya bisa membangkitkan kemampuan berburu kucing bobcat sekaligus untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya.