in

Al Ittihad Lolos 16 Besar Liga Champions Asia Usai Kalahkan Sepahan

Ilustrasi pemain Al Ittihad. Foto: @ittihad_en

Al Ittihad berhasil mengalahkan Sepahan, wakil Iran dalam laga matchday 6 Grup C Liga Champions Asia 2023/2024. Laga yang berlangsung di King Abdul Aziz Stadium, Mekah itu berakhir dengan skor 2-1 pada Selasa (5/12/2023) dini hari WIB.

Kedua gol Al Ittihad dicatatkan Saleh Jamaan Al-Amri dan Jota, sementara satu-satunya gol Sepahan dicetak oleh Ramin Rezaeian. Kemenangan ini membuat Al Ittihad masih memimpin Grup C dengan 16 poin atau unggul enam angka atas Sepahan.

Hal itu membuat Ittihad sudah memastikan kelolosannya ke babak 16 besar Liga Champions Asia. Sementara Sepahan menduduki posisi runner up dan masih berpeluang lolos sebagai salah satu dari tiga runner up terbaik Wilayah Barat.

Saat laga berlangsung, Al Ittihad tak diperkuat oleh dua bintang utamanya yakni gelandang N’Golo Kante dan penyerang Karim Benzema. Namun tim dibawah asuhan Marcelo Gallardo tetap tampil dominan di kandangnya.

Tuan rumah pun sukses membuka keunggulan saat laga baru berjalan 14 menit. Saleh Jamaan Al-Amri yang mencatatkan namanya di papan skor dan membuat kedudukan menjadi 1-0 yang bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Sepahan sukses menyamakan skor menjadi 1-1 saat laga baru berjalan dua menit. Gol penyeimbang itu dicatatkan Ramin Rezaeian yang meneruskan crossing Mohammad Daneshgar dengan sundulan.

Tim tuan rumah kembali memimpin pada menit ke-69 lewat gol yang dicetak Jota. Skor 2-1 untuk keunggulan Al Ittihad bertahan hingga peluit berbunyi panjang tanda laga berakhir.