Make up banyak digunakan oleh banyak orang untuk menunjang penampilan, meratakan warna kulit, dan menyamarkan warna kulit tidak merata. Banyak orang yang baru belajar make up merasa bingung karena banyak jenis-jenis make up yang beredar di pasaran.
Pemula wajib mengetahui jenis produk-produk make up yang tidak terlalu penting agar lebih simple dan natural. Selain itu, dengan mengetahui hal tersebut, kamu dapat mengurangi pengeluaran dalam pembelian produk make up. Terdapat beberapa produk make up yang tidak terlalu perlu dibeli oleh pemula, seperti berikut:
Color corrector
Color corrector adalah produk make up yang digunakan untuk menetralkan warna kulit yang gelap. Color corrector memiliki beberapa jenis warna yang disesuaikan dengan permasalahan kulit, oleh karena itu penggunaan color corrector akan menyulitkan bagi pemula.
Warna kulit yang gelap pada wajah seperti bekas jerawat dan warna gelap pada bawah mata dapat ditutupi dengan penggunaan foundation.
Concealer
Penggunaan concealer biasa digunakan untuk menutupi bekas-bekas jerawat. Pemula dapat mengganti concealer dengan foundation untuk pemakaian sehari-hari. Bekas-bekas jerawat dan warna gelap pada bawah mata dapat ditutupi dengan foundation yang memiliki coverage tinggi.
Powder blush
Penggunaan powder blush kurang cocok digunakan untuk pemula karena perlu menggunakan kuas untuk pengaplikasiannya. Setelah itu, powder blush perlu digunakan secara hati-hati agar hasilnya terlihat natural.
Pemula lebih cocok menggunakan cream blush karena hasilnya lebih natural, tahan lama, dan mudah diaplikasikan. Gunakan cream blush dengan jari kalian, lalu blend pada area pipi.
Brow cara
Brow cara biasa digunakan untuk mempertegas, memberi volume, dan menambahkan warna pada alis. Pemula dapat mengganti brow cara dengan pensil alis. Pilih warna pensil alis yang sesuai dengan warna alis masing-masing agar hasilnya natural.
Eyeshadow pallete
Eyeshadow pallete umumnya berukuran besar dan berisi dengan banyak warna yang mencolok. Pemula cukup membeli dan menggunakan eyeshadow yang berukuran kecil dan terdiri dari warna-warna netral. Warna netral tersebut akan sering digunakan pada make up sehari-hari.