in

Fungsi Urang-Aring untuk Rambut

Menjaga Kesehatan Rambut. Foto: Freepik

Urang-aring atau Andrographis paniculata adalah tanaman yang memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan rambut. Oleh karena itu, banyak produk perawatan rambut seperti sampo dan kondisioner yang menggunakan ekstrak urang-aring.

Urang-aring banyak digunakan pada jaman dahulu sebagai obat tradisional untuk mengatasi rambut rontok. Selain itu, terdapat beberapa manfaat lain urang-aring untuk perawatan rambut seperti berikut:

Mengurangi peradangan kulit kepala

Urang-aring memiliki sifat anti inflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan pada kulit kepala. Hal ini dapat membantu mengurangi risiko ketombe, iritasi kulit kepala, atau kondisi peradangan lainnya yang dapat mempengaruhi kesehatan rambut.

Merangsang pertumbuhan rambut

Kandungan vitamin E yang tinggi pada urang-aring dapat melawan radikal bebas yang sering mengganggu pertumbuhan rambut. Selain itu, urang-aring terbukti dapat menstimulasi folikel rambut sehingga dapat merangsang pertumbuhannya.

Menghitamkan rambut

Pewarna hitam alami pada urang-aring dipercaya dapat menghitamkan rambut secara alami. Oleh karena itu, kandungan urang-aring banyak dipakai pada produk sampo yang memberikan kesehatan dan warna hitam pada rambut.

Mengatasi kerontokan

Urang-aring kaya akan protein dan mineral yang akan memberikan nutrisi pada akar rambut sehingga rambut menjadi lebih kuat dan tidak mudah rontok.

Mengatasi ketombe

Sifat anti mikroba dan anti jamur pada urang-aring dapat membunuh kuman dan bakteri pada kulit kepala. Oleh karena itu, residu dari kotoran di kulit kepala akan hilang dan meminimalisir timbulnya ketombe.

Mencegah rambut bercabang

Rambut yang bercabang disebabkan karena rambut yang kurang sehat dan kering. Urang-aring memiliki kandungan yang dapat melembapkan rambut. Oleskan minyak urang-aring pada rambut untuk menghindari rambut bercabang.

Mencegah timbulnya uban

Urang-aring memiliki fungsi untuk menghitamkan rambut, oleh karena itu pertumbuhan uban akan dapat dihambat. Gunakan minyak urang-aring secara rutin agar hasilnya maksimal.