Terdapat sejumlah pemain naturalisasi di Timnas Indonesia di 2023. Menarik untuk menyimak nilai pasar para pemain yang telah dinaturalisasi tersebut.
Nilai pasar para pemain naturalisasi bisa dilihat di Market Value. Fitur tersebut merupakan fitur Transfermarkt untuk menaksir harga yang layak buat pemain berdasarkan banyak faktor.
Berikut lima pemain naturalisasi Timnas Indonesia dengan nila pasar termahal:
Sandy Walsh (Rp 25 Miliar)
Sandy Walsh menjadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia dengan nilai termahal. Bek asal KV Mechelen di Liga Belgia ini dihargai 1,5 juta euro atau sebesar Rp25 miliar.
Jordi Amat (Rp15,6 Miliar)
Jordi Amat menjadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia dengan market value terbesar kedua di 2023. Bek Johor Darul Ta’zim (JDT) di Liga Malaysia ini dihargai 900 ribu euro atau setara dengan Rp15,6 miliar.
Shayne Pattynama (Rp10,4 Miliar)
Shayne Pattybama memiliki nilai pasar Transfermarkt sebesar 600 ribu euro atau sebesar Rp10,4 miliar). Bek sayap kiri yang kini berusia 25 tahun ini membela Viking FK di divisi utama Liga Norwegia.
Marc Klok (Rp7,8 Miliar)
Mark Klok berkiprah di kompetisi domestik tapi sudah memiliki nilai pasar sangat tinggi. Gelandang Persib Bandung ini memiliki nilai pasar mencapai 450 ribu euro atau Rp7,8 miliar.
Ivar Jenner (Rp5 Miliar)
Meski baru 19 tahun, Ivan Jenner sudah memiliki nilai pasar yang tinggi. Gelandang Jong Utrecht di kasta kedua Liga Belanda dihargai 300 ribu euro atau sebesar Rp5 miliar.