Kiwi biasa dikonsumsi oleh banyak orang karena memberikan kesegaran. Kiwi mengandung banyak vitamin yang menyehatkan tubuh. Selain dapat menyehatkan, kiwi juga dapat bermanfaat bagi kulit. Berikut adalah manfaat buah kiwi untuk kulit:
Mencerahkan kulit
Kiwi memiliki kemampuan untuk mencerahkan kulit karena kandungan anti-inflamasi, antioksidan, vitamin C, dan vitamin E yang terdapat di dalamnya. Sifat anti-inflamasi dan antioksidan dari kiwi membantu mencegah penumpukan sel kulit mati sehingga kulit terlihat lebih cerah.
Wajah yang kusam dan warna kulit tidak merata dapat diatasi dengan kandungan vitamin C dan vitamin E yang ada pada kiwi.
Mengecilkan pori-pori wajah
Buah kiwi dapat mengecilkan tampilan pori-pori pada wajah karena nutrisi yang terkandung di dalamnya. Pori-pori yang kecil menyebabkan kadar minyak pada wajah juga dapat terkontrol dengan baik.
Melawan hiperpigmentasi
Buah kiwi dapat membantu memudarkan bintik-bintik hitam dan hiperpigmentasi pada wajah. Selain itu, kandungan eksfoliator alami pada kiwi juga dapat mengangkat sel kulit mati. Oleh karena itu, buah kiwi yang dikonsumsi atau digunakan sebagai masker dapat memberikan efek wajah lebih cerah.
Melembapkan kulit
Kandungan vitamin C dan E dalam buah kiwi dapat membantu memberikan hidrasi pada kulit. Kulit yang kering akan menyebabkan timbulnya garis-garis halus pada wajah.
Menggunakan kiwi secara langsung pada wajah sebagai masker atau mengonsumsi secara teratur dapat membantu memberikan hidrasi tambahan pada kulit.