in

Tips Membersihkan Peralatan Masak Hitam agar Tidak Tergores

Ilustrasi mencuci panci. Foto: Shutterstock
Ilustrasi mencuci panci gosong. Foto: Shutterstock

Warna hitam menjadi warna yang sering dipilih karena dianggap bisa dipadukan dengan semua jenis warna lain. Hal ini benar adanya sehingga banyak orang ketika membeli peralatan masak lebih memilih yang berwarna hitam.

Peralatan dapur berwarna hitam pun tampak lebih elegan daripada jenis warna lain. Hanya saja benda-benda yang berwarna hitam, terutama peralatan masak bisa menjadi cepat tergores.

Jika pada sebuah benda dengan warna dasar hitam terus mendapat goresan, hal ini menjadi sesuatu mencederai estetika sebuah barang. Oleh karena itu, perlu mengetahui beberapa hal agar saat membersihkan peralatan masak tidak menimbulkan goresan.

Menghindari munculnya goresan pada peralatan masak berwarna hitam sangat mungkin dilakukan. Berikut beberapa tips membersihkan peralatan masak hitam agar tidak tergores.

Cuci dengan air sabun

Untuk menghindari adanya goresan pada peralatan masak berwarna hitam, cuci dengan air sabun. Kandungan zat pada air sabun dapat dengan mudah merontokkan berbagai noda sehingga menjadi lebih mudah dibersihkan.

Hindari menggosok dengan menekan

Dengan menggunakan air sabun saat mencuci, perilaku menggosok dengan cara menindis bisa berkurang. Menggosok dengan terlalu menekan dapat menimbulkan goresan-goresan, baik secara halus maupun kasar.

Gosok dengan spons lembut

Saat menggosok permukaan peralatan masak, gunakan spons yang lembut. Spons yang lembut bisa membantu memudahkan proses pencucian serta mengurangi risiko munculnya goresan.

Jangan biarkan saling beradu

Peralatan masak berwarna hitam pastinya dicuci bersamaan dengan peralatan masak lainnya. Untuk menghindari goresan, jaga baik-baik peralatan masak berwarna hitam agar tidak saling beradu.