Laga turnamen badminton bergengsi BWF World Tour Finals 2023 telah berakhir. Babak final berlangsung pada Minggu, 17 Desember 2023 di Hangzhou, China.
Turnamen akbar itu menyisakan satu juara dari setiap sektor. Mereka yang menjadi juara merupakan pemain yang telah berjuang di babak penyisihan grup, semifinal, dan final.
Di sektor tunggal putra, gelar juara diboyong oleh wakil Denmark, Viktor Axelsen. Ia berhasil menaklukkan tunggal putra China Shi Yu Qi.
Axelsen tampil memukau pada laga final. Ia tak hanya melakukan serangan bertubi-tubi, tetapi juga berhasil menekan Shi Yu Qi. Pemain asal Denmark itu menang dalam dua gim langsung dan mencetak skor 21-11 dan 21-12.
Sementara itu, gelar juara ganda putra direbut oleh pasangan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae. Mereka mengalahkan wakil China Liang Wei Keng/Wang Chang dengan skor 21-17 dan 22-20.
Untuk di sektor ganda putri, ada wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan yang menjadi juara setelah mengalahkan pasangan Korea Selatan Baek Ha Na/Lee So He. Ganda putri China membawa pulang gelar juara usai bermain dalam dua gim langsung dan mencetak skor 21-16, 21-16.
Di sektor tunggal putri, ada wakil Taiwan, Tai Tzhu Ying yang berhasil merebut gelar juara setelah menaklukkan Carolina Marin dalam tiga gim. Tai Tzu Ying menang dengan skor 12-21, 21-14, dan 21-18.
Gelar juara di sektor ganda campuran diboyong oleh wakil China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Mereka menang dari duel bersama rekannya yang juga wakil China yaitu Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong menang dalam dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-18.
Berikut daftar juara BWF World Tour Finals 2023:
- Tunggal Putra
Viktor Axelsen (Denmark) - Tunggal Putri
Tai Tzu Ying (Taiwan) - Ganda Putra
Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) - Ganda Putri
Chen Qung Chen/Jia Yi Fan (China) - Ganda Campuran
Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China)