Bagi yang ingin melanjutkan pendidikan jenjang Magister, bisa mendaftar untuk mendapatkan beasiswa S2 ke Belgia. Saat ini, VLIR-UOS Scholarship sudah membuka pendaftaran.
Beasiswa VLIR-UOS memberikan beasiswa fully funded tanpa ada syarat wawancara. Pendaftaran untuk beasiswa ini telah dibuka sejak 7 November 2023 hingga Februari 2024.
Mahasiswa frehsh graduate maupun bagi para pekerja bisa mendaftar untuk mendapatkan beasiswa VLIR-UOS 2024. Selain membebaskan tuition fee atau SPP, penerima beasiswa ini juga akan diberi uang saku 1400 euro per bulan, dan indirect travel cost (visa-related cost).
Selain itu, kebutuhan travel program studi (jika ada), asuransi, dan tiket pesawat pp bagi penerima beasiswa VLIR-UOS juga akan ditanggung. Syarat dan program studi yang ditawarkan diuraikan sebagai berikut.
Syarat Daftar Beasiswa S2 ke Belgia
Berikut syarat mendaftar beasiswa S2 ke Belgia dikutip dari Instagram Kobi Education.
- Umur maksimal 35 tahun (bagi yang belum pernah menempuh jenjang S2) dan 45 tahun (bagi yang sudah pernah kuliah S2).
- Fresh graduate ataupun yang sudah bekerja.
- Persyaratan dan prosedur beasiswa VLIR-UOS bergantung pada program studi dan universitas pilihan.
- Ijazah yang sudah diterjemahkan ke bahasa Inggris
- Transkrip nilai diterjemahkan ke bahasa Inggris
- CV
- Esai
- Motivation letter
- Recommendation letter
- Sertifikat bahasa Inggris dengan skor IELTS 6,5-7,5 (tergantung ketentuan masing-masing jurusan).
Program Studi yang Ditawarkan Beasiswa S2 Belgia
- Master of Human Settlement-KU Leuven
- Master of Development Evaluation and Management-University of Antwerp
- Mater of Governance and Development-University of Antwerp
- Master of Globalization and Development-University of Antwerp
- Master of Cultural Anthropology and Development Studies-KU Leuven
- Master of Science in Food Technology-KU Leuven dan Ghent University
- Master of Water Resources-KU Leuven dan Ghent University
- Master in Sustaineble Development- KU Leuven
- Master of Statistics and Data Science-Hasselt University
- Master of Transportation Science-Road Safety-Hasselt Univerity
- Master of Science in Marine and Lacustrine Science and Management- Universite libre de Brucexelles, Ghent University, University of Antwerp
- Master of Epidemiology-Universty of Antwerp
- International Master of Science in Agro and Environmental Nematology-Ghent University
- Master of Aquaculture (IMAQUA)-Ghent University 15. International Master of Science in Rural Development-Ghent University.