Waduk Sermo terletak di Sremo tengah RT: 63/23, Sremo Tengah, Hargowilis, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Waduk Sermo ini berjarak 35 km dari Kota Yogyakarta dengan waktu tempuh sekitar 1 jam.
Waduk Sermo merupakan tempat wisata dan camping sekaligus tempat penyangga air irigasi, penyangga air bersih, serta PDAM. Waduk Sermo juga menjadi tempat area olahraga seperti dayung dan off road.
Terdapat camping ground yang dapat digunakan untuk membuat tenda. Pengunjung dapat melakukan camping dengan membayar Rp 15.000 hingga Rp 20.000. Pengunjung dapat membawa perlengkapan tenda sendiri atau menyewa terhadap pengelola sekitar.
Selain itu, pengunjung juga dapat piknik dengan teman, keluarga, atau pasangan di tepian waduk. Terdapat perahu yang dapat pengunjung sewa untuk berkeliling Waduk Sermo.
Terdapat spot foto aesthetic dan instagramable yang dapat digunakan untuk berfoto. Waduk Sermo buka setiap hari mulai pukul 07.00 – 17.00 WIB. Fasilitas di Waduk Sermo sudah lengkap, yaitu toilet, mushola, listrik, air bersih, area parkir, dan tempat makan.
Pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk seharga Rp 6.000. Biaya parkir adalah Rp 2.000 untuk kendaraan roda dua, Rp 5.000 untuk kendaraan roda empat, serta Rp 10.000 untuk bus.