in

Tips Mudah Menghilangkan Noda Cat di Pakaian

Ilustrasi pakaian. Foto: Freepik

Saat mengecat dinding atau juga furnitur rumah, noda cat tidak bisa dihindari karena akan terpercik ke mana-mana. Jika percikannya jatuh ke lantai, membersihkannya sangat mudah.

Akan tetapi, lain ceritanya jika percikan cat tersebut mengenai pakaian. Pakaian akan bernoda dan noda tersebut sulit dibersihkan. Semakin lama noda tersebut tinggal di serat pakaian, semakin sulit pula untuk dibersihkan.

Tingkat kesulitan menghilangkan noda cat juga bergantung pada jenis cat yang digunakan. Cat berbahan dasar air tentu lebih mudah dihilangkan daripada cat berbahan dasar minyak.

Namun, apapun jenis noda catnya, ada tips mudah untuk menghilangkannya. Jadi, tidak perlu khawatir lagi jika pakaian kesukaan terkena noda cat.

Tips ini sangat mudah dilakukan oleh siapa saja. Cukup siapkan baking soda atau soda kue dengan air secukupnya. Baking soda merupakan zat yang sering digunakan dalam pembuatan kue, tetapi sering pula digunakan untuk membersihkan.

Jika pakaian terkena noda cat, segera lakukan tindakan awal dengan membersihkan noda tersebut semaksimal mungkin hingga noda tersisa tinggal yang ada di serat pakaian.

Jangan biarkan noda cat berlama-lama tanpa diberi tindakan awal. Langkah selanjutnya, didihkan air secukupnya, yakni sekitar satu gelas atau disesuaikan dengan luasnya area yang terkena noda.

Campurkan 2-3 sendok makan soda kue ke dalam air mendidih lalu rendam bagian yang terkena noda cat saja. Biarkan beberapa lama hingga nodanya luntur.

Langkah terakhir adalah mencuci pakaian seperti biasanya. Kucek pada bagian bernoda dengan deterjen yang tidak berlebihan agar tidak memengaruhi warna pakaian lalu jemur hingga pakaian siap digunakan kembali.