Investasi bukanlah semata-mata tentang saham. Bahkan, miliuner-miliuner sukses juga memandang investasi dengan sudut pandang yang berbeda.
Berdasarkan informasi dari CNBC International, berikut adalah lima miliuner terkemuka yang memberikan saran investasi terbaik untuk Generasi Z yang berambisi meraih kesuksesan.
1. Investasi pada bidang yang dikuasai
Salah satu miliuner terkaya di dunia, Warren Buffet, dengan kekayaan bersih sekitar US$82,9 miliar, menawarkan saran berharga: investasikan uang Anda pada bidang yang Anda pahami, baik itu saham maupun bisnis. Menurut Buffet, dengan pendekatan ini, seseorang akan lebih siap menghadapi risiko investasi di masa depan.
“Risiko muncul dari ketidaktahuan terhadap apa yang dilakukan,” ujar Buffet.
2. Investasi pada penampilan
Barbara Corcoran, yang dijuluki Ratu Real Estate, menyarankan Generasi Z untuk berinvestasi pada penampilan. Menjaga penampilan yang baik dan elegan dapat membangun kepercayaan saat memperluas jaringan dan meraih keuntungan. Penelitian juga menunjukkan bahwa karyawan yang memiliki penampilan menarik cenderung lebih berhasil dan memiliki peluang karier yang lebih beragam.
3. Investasi dalam bentuk rumah
Miliuner David Bach menganjurkan untuk berinvestasi dalam bentuk rumah. Gunakan tabungan Anda untuk memiliki atau menyewa rumah.
“Jika Gen Z tidak membeli rumah, peluang mereka membangun kekayaan akan terbatas”. Seorang pemilik rumah rata-rata 38 kali lebih kaya daripada penyewa,” kata David.
4. Investasi untuk membangun hubungan
Richard Branson, seorang miliuner, menekankan pentingnya menginvestasikan uang untuk menjaga hubungan bisnis. Bagaimana Anda menjaga hubungan dengan rekan bisnis dan pelanggan dapat memengaruhi kesuksesan di masa depan. Branson berpendapat,
“Kemampuan terpenting yang harus saya pelajari untuk sukses adalah bagaimana menjalin hubungan dengan orang lain.” ucap Richard Branson
5. Investasi dengan selalu membayar utang
Mark Cuban, seorang miliuner sukses lainnya, menyarankan Generasi Z untuk selalu mengutamakan pembayaran utang. Terkadang, Generasi Z cenderung mengabaikan utang karena dianggap kecil dan suku bunga yang rendah. Namun, menurut Cuban, melunasi kartu kredit dan membayar semua utang adalah investasi terbaik.
“Berapapun suku bunga yang Anda miliki, bahkan hanya 7%, ketika Anda melunasinya, 7% tersebut kembali kepada Anda. Ini adalah investasi terbaik untuk masa depan, hidup tanpa utang,” kata Cuban.