in

Pencapaian Luar Biasa Haaland Balas Kritikan Legenda Liverpool

Erling Haaland. Foto: AP Photo

Keputusan Erling Haaland berpindah ke Manchester City di musim lalu sempat menimbulkan kontroversi. Salah satu orang yang mengkritiknya adalah legenda Liverpool, Jamie Carragher.

Jamie Carragher saat itu mempertanyakan keputusan Haaland bergabung dengan City. Ia menilai Haaland bukan pemain yang cocok untuk Manchester City dan malah merusak keutuhan The Citizen sebagai tim.

Di awal tahun 2023, Haaland memang menjalani satu pertandingan yang kurang baik. Saat itu City kalah 0-1 melawan Tottenham.

Usai kekalahan tersebut, Carragher menilai bahwa pemain Norwegia itu mungkin bergabung dengan klub yang salah. Lantaran tidak selalu mendapatkan layanan untuk mencetak lebih banyak gol.

Dikritik tajam seorang pandit, Haaland pun meresponnya dengan santai. Ia lebih memilih fokus bermain secara professional dan membantu tim mencapai hasil terbaik.

“Saya tidak banyak menentukan apa yang orang lain pikirkan dan tulis tentang saya. Saya tidak terlalu peduli dengan hal itu. Saya hanya berusaha melakukan tugas saya, yaitu membantu tim saya sebaik mungkin. Terkadang mencetak gol, dan terkadang hal lainnya,” ujar Haaland, dikutip dari Manchester Evening News.

Haaland pun membuktikan tekadnya dengan meraih hasil terbaik di musim 2022/2023. Ia berhasil mencetak 54 gol pada tahun 2023 yang memecahkan rekor.

Pemain kelahiran Juli 2000 ini membantu City memenangkan lima gelar termasuk Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub. Ia juga mencetak banyak rekor gol untuk musim 2022/2023 dan memenangkan banyak penghargaan.