in

Menang atas Mallorca, Real Madrid Bertahan di Puncak Klasemen LaLiga

Ilustrasi pemain Real Madrid. Foto: Reuters

Real Madrid menang dengan susah payah melawan Real Mallorca pada lanjutan LaLiga Spanyol 2023/2024. Pertandingan Real Madrid vs Mallorca berlangsung di Santiago Bernabeu, Kamis (4/1/2024) dini hari WIB.

Meskipun menguasai jalannya pertandingan, Los Blancos, julukan Real Madrid, kesusahan menembus pertahanan lawannya. Luca Modric dkk. tidak mampu mencetak gol di babak pertama.

Vinicius Junior yang kembali tampil setelah cedera kesusahan membongkar baris pertahanan Mallorca sebelum ditarik keluar. Bahkan beberapa pemain El Real diganjar kartu kuning karena memprotes keputusan wasit.

Skor kacamata bertahan hingga jeda. Babak kedua pun berlangsung serupa. Real Madrid tetap susah membobol gawang tim tamu. Secara keseluruhan Madrid melakukan tembakan percobaan sebanyak 17 kali dan 5 di antaranya tepat sasaran.

Beruntung saja bagi Real Madrid karena gol bisa tercipta pada menit ke-78 lewat bek tangguh mereka Antonio Rudiger. Mantan pemain Chelsea berkebangsaan Jerman tersebut sukses menjadi pahlawan kemenangan Real Madrid atas Mallorca.

Meskipun kesusahan menang atas tamunya, Madrid pun sangat tangguh di hadapan Mallorca. Bahkan, tim tamu tidak memiliki tendangan tepat sasaran dan hanya melakukan 7 kali tendangan percobaan.

Barisan pertahanan racikan Carlo Ancelotti tetap tangguh meskipun ditinggal banyak pilar karena cedera. Real Madrid tetap menang dengan skor 1-0 atas Real Mallorca.

Kemenangan tersebut membuat Real Madrid tetap bertahan di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan 48 poin. Sementara Mallorca berada di posisi ke-14 dengan 18 poin.