Memasang wallpaper untuk dekorasi ruangan sering menjadi pilihan dalam mempercantik sebuah rumah. Semua ruangan dalam rumah pada dasarnya dapat dipasangi wallpaper untuk memperindah penampilan.
Bukan hanya area ruang tamu atau ruang keluarga saja, di dapur pun memasang wallpaper dapat dilakukan. Dengan menggunakan wallpaper di dapur, tampilan dapur akan semakin menarik.
Memasang wallpaper di dapur tentu memiliki banyak kelebihan, diantaranya mudah diaplikasikan. Wallpaper sangat mudah diaplikasikan sepanjang dinding yang ingin dipasangi memiliki permukaan halus.
Selain mudah dipasang, harga wallpaper juga tidak terlalu mahal. Wilayah atau area dapur yang cenderung lebih sempit daripada ruang lainnya tidak terlalu banyak menggunakan wallpaper untuk dekorasi dindingnya.
Oleh karena itu, biaya yang harus dikeluarkan dapat ditekan dengan hanya memasangi wallpaper pada bagian-bagian tertentu. Wallpaper dengan desain yang banyak pun bisa menjadi kelebihan karena dapat dipilih sesuai selera masing-masing.
Dengan menggunakan wallpaper, dapur dapat didekorasi dengan konsep-konsep tertentu. Akan tetapi, ada area di dapur yang sebaiknya tidak dipasangi wallpaper dan ada pula yang sebaiknya dipasangi.
Wallpaper yang pada dasarnya awet sebaiknya jangan diletakkan pada bagian area memasak serta berdekatan dengan wastafel. Pasalnya, pada bagian ini wallpaper sering terkena cipratan noda yang pada akhirnya membuat wallpaper cepat kalah.
Area yang paling tepat dipasangi wallpaper adalah bagian backsplash. Bagian ini merupakan dinding pembatas yang akan menjadi tampilan awal ruang dapur. Area lain yang dapat dipasangi wallpaper adalah dinding yang bersisian dengan meja makan.
Dengan kata lain, semua dinding di ruang dapur dapat dipasangi wallpaper. Akan tetapi, sebaiknya menghindari area yang sering terkena noda dan letaknya tersembunyi, seperti di belakang lemari dan lain-lain.