in

Pelajaran Bagi Timnas Indonesia Usai Digasak di Laga Uji Coba Jelang Piala Asia 2023

Ilustrasi Timnas Indonesia. Foto: PSSI.
Ilustrasi Timnas Indonesia U-23. Foto: PSSI.

Timnas Indonesia bisa memetik pelajaran penting setelah digasak tiga kali di laga uji coba jelang Piala Asia 2023. Skuad Garuda dicukur Timnas Iran 0-5 pada laga uji coba ketiga jelang Piala Asia 2023.

Sebelum itu, anak asuh Shin Tae-yong juga mengalami kekalahan melawan Libya pada laga uji leg pertama dan kedua. Timnas Indonesia dibantai 0-4 pada leg pertama sementara di leg kedua kala dengan skor 1-2.

Atas rentetan kekalahan uji coba itu, Shin Tae-yong menilai bahwa salah satu faktor kekalahan skuad Garuda Indonesia adalah karena jeleknya pertahanan. Skuad Garuda sering kebobolan lantaran kesalahan yang terjadi di lini belakang.

“Pemain sudah berjuang dan bekerja keras di lapangan. Memang ada beberapa kesalahan dari lini belakang, apalagi ada tiga gol yang merupakan hasil dari kesalahan kita buat sendiri, ” kata Shin Tae-yong mengevalusi laga usai Garuda dibantai Iran.

Pelajaran lain yang dipetik dari laga uji coba adalah bagaimana lawan menguasai bola dan bisa memanfaatkan serangan balik. Menurutnya, anak asuhnya akan memanfaatkan itu di laga kedepannya.

“Kedepannya lawan akan lebih banyak menguasai bola, karena itu kita akan melatih situasi itu agar pemain bisa mencari celah untuk menyerang balik dan menciptakan peluang yang baik, ” kata pelatih asal Korea Selatan ini.

Piala Asia 2023 mulai bergulir 12 Januari 2024, namun Timnas Indonesia baru akan menjalani laga pertama pada 15 Januari 2024 dengan melawan Irak. Indonesia tergabung di Grup D bersama Irak, Jepang dan Vietnam.