Rubah merupakan hewan mamalia yang memiliki moncong yang panjang. Ada spesies rubah dengan ukuran terkecil di dunia yang dikenal dengan nama rubah fennec.
Rubah fennec yang dikenal dengan nama latin Vulpes zerda ini hidup di Gurun Sahara sekitar Afrika Utara dan tersebar hingga ke Arab Saudi. Meskipun dikenal kecil, ternyata ukuran tubuh rubah fennec cukup bervariasi.
Panjang tubuh rubah fennec berkisar 24 hingga 40 sentimeter dari kepala hingga pangkal ekor. Sementara itu, ukuran ekor mereka berkisar 17 hingga 30 sentimeter.
Bobot tubuh rubah jenis ini diperkirakan hanya sekitar 0,99 hingga 1,5 kilogram saat dewasa. Tubuh kecilnya tersebut ditumbuhi rambut atau bulu halus dengan warna yang cukup beragam.
Mulai dari yang berwarna kemerahan, krem, dan agak putih. Bagian tubuh sebelah bawah didominasi bulu dengan warna putih terang. Bagian ekornya yang ditumbuhi bulu agak panjang dengan warna agak kemerahan.
Selain tubuh, wajah rubah fennec juga berukuran kecil. Moncongnya yang lancip menyebabkan wajahnya terlihata memanjang ke depan. Namun, di bagian kepala atau wajah kecilnya itu terdapat telinga berdaun lebar dan panjang.
Panjang telinga rubah fennec bisa mencapai lebih 15 sentimeter. Hal ini menjadi unik karena panjang telinga hewan ini mencapai sepertiga dari ukuran panjang tubuhnya.
Jika umumnya rubah menggambarkan kebuasan, tidak seperti gambaran yang muncul saat melihat rubah fennec. Rubah jenis ini justru dapat menghadirkan rasa gemas terhadapnya.
Karena tubuhnya kecil, rubah fennec menjadi sangat menggemaskan. Sayang, populasi hewan nokturnal ini sudah berkurang, bahkan terancam punah.