Rok tutu kembali populer di berbagai kalangan. Modelnya pun semakin beragam dan sangat mudah untuk memadukannya dengan atasan yang pas dibadan. Bukan hanya rok tutu mini atau midi, namun ada juga rok tutu panjang sampai mata kaki yang kebanyakan rok jenis ini digunakan oleh kamu yang menggunakan hijab.
Rok tutu atau rok kain tulle memang merupakan item yang cukup berisiko ketika digunakan, jika kita salah memadupadankan justru bisa tampak norak dan tidak enak dipandang. Nah biar tampilan kamu menggunakan rok tutu lebih stylish dan fashionable, berikut beberapa inspirasi memadupadankan rok tutu dengan berbagai jenis atasan.
Tampil simple namun tetap stylish dengan rok tutu bisa menjadi pilihan kamu, dengan menggunakan t-shirt putih bergambar imut membuat penampilan kamu girly apalagi jika dipadukan dengan rok tutu di atas lutut. Kamu juga bisa menggunakan sneakers yang bisa membuat kamu nyaman.
Biar penampilan kamu terkesan anggun yang manis, kamu bisa menggunakan rok tutu panjang berwarna pastel dengan atasan sweater yang juga berwarna ombre pastel jangan lupa menambahkan aksesoris lain seperti kacamata dan juga tas biar makin stylish. Outfit ini bisa kamu gunakan di acara santai, formal hingga ke acara pesta bisa juga loh.
Tampil girly dengan off shoulder top dan juga rok tutu berlapis atau berlayer berwarna nude pink sangat cocok untuk kamu yang ingin tampil manis. Tambahkan topi baret dan juga sling bag agar penampilan kamu sempurna, kamu bisa menggunakan heels agar terlihat anggun.
Buat kamu yang selalu tampil anti ribet dan selalu ingin tampil sederhana namun tetap stylish, kamu bisa memadukan rok tutu dengan hoodie. Hoodie sangat cocok dipadukan dengan rok tutu yang berwarna pastel yang menciptakan kesan manis dan elegan.