in

TikTok Cetak Rekor, Belanja Konsumen Rp156 Triliun pada 2023

Aplikasi TikTok Raih Rekor di 2023 (Pexels)

Aplikasi media sosial TikTok mencatat pencapaian luar biasa dengan meraih rekor sebagai platform non-game pertama yang berhasil menghasilkan pendapatan sebesar US$10 miliar (sekitar Rp156,3 triliun) dari pengeluaran pengguna atau consumer spending.

Berdasarkan data riset dari firma data.ai, TikTok mencapai pencapaian signifikan sebagai aplikasi yang pertama kali memperoleh pendapatan konsumen melebihi US$1 miliar selama kuartal pertama 2023. Pada akhir tahun 2023, total pendapatan TikTok tercatat mencapai US$3,8 miliar.

Berdasarkan grafik pertumbuhan yang terdapat dalam laporan, pendapatan TikTok mulai meningkat sejak tahun 2020. Selama tahun tersebut, TikTok berhasil mengumpulkan pendapatan sekitar US$910 juta, mengalami pertumbuhan yang signifikan dari angka US$160 juta pada tahun 2019.

Ilustrasi Live Streaming TikTok (Freepik)

Laporan dari data.ai mengatakan bahwa mayoritas pendapatan TikTok dari pengeluaran konsumen didukung oleh pembelian tip virtual oleh pengguna. Tip tersebut digunakan untuk memberikan hadiah virtual kepada para pembuat konten saat live streaming.

Hadiah tersebut nantinya dapat ditukarkan dengan berlian virtual dan mengonversikannya menjadi mata uang fiat. Oleh karena itu, hal tersebut juga menguntungkan bagi para konten kreator karena terjadi imbalan finansial.

Laporan tersebut juga menyebutkan bahwa TikTok memiliki sumber pendapatan lain seperti iklan dalam aplikasi yang telah berkembang menjadi e-commerce melalui TikTok Shop.