in

Mengenal Siput Nudibranch, Hewan Tanpa Cangkang dengan Tubuh Warna-warni

Siput nudibranch. Foto: Pixabay

Siput merupakan hewan moluska yang memiliki kulit spiral. Hewan ini sangat identik dengan gerakannya yang lamban. Bukan karena malas, tetapi kemampuan bergeraknya memang sangat rendah.

Selain itu, siput juga identik dengan cangkang. Cangkang keras ini umumnya menjadi pelindung hewan unik ini dari ancaman. Dengan adanya cangkang, tubuhnya yang lunak bisa terlindungi dengan baik.

Akan tetapi, di dunia ini ternyata ada siput yang tidak memiliki cangkang. Siput tersebut adalah siput nudibranch. Siput nudibranch adalah siput tak bercangkang dengan tubuh berwarna-warni.

Penyebab siput nudibranch tidak memiliki cangkang adalah evolusi. Mereka tidak memiliki perlindungan diri karena cangkangnnya tidak ada. Dalam kondisi seperti itu, warna-warni tubuhnya mengambil alih fungsi perlindungan.

Akan tetapi, warna-warni tersebut bukan melindungi seperti cangkang, tetapi mereka gunakan untuk berkamuflase sehingga terhindar dari predator. Siput nudibranch ini hampir bisa ditemukan diseluruh perairan laut di bumi ini.

Ukuran dan bentuk tubuh siput ini sangat bervariasi. Mulai dari 40 hingga 600 milimeter. Hewan unik ini juga sering disebut dengan nama kelinci laut atau sea rabbit.

Siput nudibranch memiliki tentakel di kepalanya. Tentakel tersebut sangat sensitif terhadap sentuhan, bau, dan juga rasa. Selain itu, ia juga memiliki organ pendeteksi bau seperti halnya siput yang hidup di darat.

Hewan ini pada dasarnya sangat cantik karena paduan warna terang di tubuhnya. Namun, mereka memiliki sifat kanibal dengan memakan siput air lainnya dalam kondisi tertentu meskipun makanan utamanya adalah spons.