Budaya minum kopi sudah menjadi kebiasaan bagi masyarakat di Indonesia. Biasanya kopi paling nikmat diminum saat pagi dan sore hari.
Minum kopi akan terasa kurang nikmat tanpa adanya cemilan atau snack. Berikut ini beberapa snack terbaik untuk menemani acara minum kopi kamu. Yuk simak penjelasan berikut!
Caramel cake
Memiliki rasa manis yang sangat nikmat. Caramel Cake sangat cocok disantap dengan ditemani segelas kopi khas Indonesia. Pilihlah kopi yang memiliki citarasa yang pahit agar bisa menyeimbangkan rasa dari Caramel Cake kesukaanmu.
Butter croissant
Cemilan nikmat khas Perancis ini juga sangat cocok dinikmati dengan secangkir kopi. Butter Croissant memiliki rasa yang sedikit manis dan bisa dipadukan dengan berbagai macam menu kopi.
Pisang goreng
Belum lengkap rasanya minum kopi tanpa ada pisang goreng. Cemilan khas Indonesia ini hampir selalu ada di setiap kesempatan. Pisang goreng paling nikmat disantap dengan kopi susu ataupun kopi hitam.
Es krim vanila
Tidak hanya nikmat dicampur dengan espresso. Es krim vanilla juga sangat cocok dicampur dengan kopi hitam. Memiliki perpaduan rasa manis dan pahit yang bikin nagih. Tak heran snack yang satu ini sangat populer dan disukai banyak orang.
Brownies cokelat
Secangkir kopi hangat ataupun dingin paling nikmat disantap dengan brownies coklat. Snack yang satu ini memang paling cocok dikonsumsi saat sedang santai. Memiliki citarasa manis dan pastinya mengenyangkan.