in

5 Jenis Ikan Cupang yang Cantik untuk Dipelihara

Foto: pxfuel

Ikan cupang merupakan jenis hewan peliharaan yang cantik dan mudah dalam merawatnya. Warnanya yang indah dan bentuk siripnya yang unik membuat banyak orang menyukainya. Ada banyak sekali jenis ikan cupang yang bisa kamu pelihara. Berikut ini beberapa ikan cupang cantik yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.

Halfmoon

Ikan cupang halfmoon. Foto: Pinterest

Halfmoon merupakan jenis ikan cupang yang populer. Ciri khas dari ikan cupang ini adalah memiliki ekor yang menyatu membentuk setengah lingkaran seperti setengah bulan. Warnanya cukup beragam, mulai dari ungu, merah, biru pekat dan lainnya. Jenisnya juga beragam yaitu halfmoon koi, fancy, lavender, butterfly dan lainnya.

Crown Tail

Ikan cupang crowntail. Foto: Flickr

Sering juga disebut sebagai ikan cupang serit yang berasal dari Indonesia asli. Cupang serit memiliki ekor seperti mahkota raja dan bisa juga dibilang menyerupai duri. Warnanya mulai dari hitam, royal blue, merah, kuning, orange, dan lainnya.

Big ear

Ikan cupang big ear memiliki ciri khas berupa sirip depan yang besar menyerupai telinga gajah. Rata-rata warna ikan cupang ini adalah dominan kuning atau orange dengan sirip dan ekor berwarna putih. Habitat ikan cupang big ear adalah air tawar dan rawa-rawa.

Giant

Seperti namanya ikan cupang giant memiliki ukuran tubuh yang lebih besar jika dibandingkan dengan yang lainnya, yaitu bisa mencapai 12 cm. Umumnya ikan cupang giant memiliki warna tubuh putih dengan ekor berwarna biru atau hitam.

Ikan cupang avatar

Ikan cupang avatar umumnya memiliki warna hitam pekat dengan sisik mutiara di tubuhnya. Warnanya mulai dari biru hitam, merah, warna hitam emas, dan hitam dengan warna biru acak. Bentuknya memanjang dengan ekor dan sirip beragam.