Desain Japandi baru-baru ini cukup populer diterapkan oleh orang-orang. Desain rumah ini menghadirkan gaya yang sederhana, multifungsi, namun tetap estetis. Selain itu, gaya rumah ini bisa diaplikasikan untuk rumah berukuran kecil maupun besar. Jika kamu ingin mengaplikasikan gaya desain ini, simak penjelasan berikut terlebih dahulu.
Apa itu desain Japandi
Desain Japandi adalah gaya yang menggabungkan antara desain Jepang dan Skandinavia. Kedua kombinasi ini menghasilkan gaya yang minimalis, suasana yang bersih dan nyaman, dan ketegasan akan bentuk serta warna-warna yang terang. Konsep ini muncul pada tahun sekitar 2017-an, namun banyak orang yang tertarik karena dinilai memiliki nilai estetik tinggi.
Karakteristik desain Japandi
Karakteristik utama dari desain Japandi adalah menekankan pada sifat yang multifungsi, sederhana, dekat alam, dan estetis. Maka dari itu, desain Japandi banyak menggunakan furniture yang multifungsi, memaksimalkan space yang ada, menekankan pada akesoris dan dekorasi yang minimalis. ‘
Selain itu, karakteristik lainnya yaitu memanfaatkan pencahayaan alami, menggunakan warna netral, dan memasukkan unsur-unsur alami seperti penggunaan material batu, kayu, adanya tanaman hijau dan lainnya.
Kelebihan menggunakan desain Japandi
Mengaplikasikan desain Japandi memilik banyak kelebihan. Mulai dari desain yang memaksimalkan fungsi ganda, menghadirkan suasana natural, nyaman, namun tetap elegan, menekankan pada kesederhanaan sehingga ruangan terlihat rapi dan bersih. Selain itu, kelebihan bagi rumah yang memiliki ruang terbatas adalah tetap dapat merasa nyaman dan rumah terlihat tetap elegan.