Tingkah laku binatang peliharaan yang lucu memang membuat kita sering terhibur. Hal tersebut juga berlaku ketika kamu memelihara sugar glider. Binatang peliharaan ini termasuk kelompok hewan pengerat yang memiliki ukuran kecil dengan warna yang unik. Berikut beberapa fakta unik yang dapat membuat kamu semakin ingin memeliharanya.
Tidak suka kesepian
Sugar glider yang kesepian bisa menimbulkan gejala depresi hingga berujung pada kematian. Hal ini dikarenakan sugar glider merupakan hewan yang aktif, suka mencari tahu, suka bersosialisasi, dan memiliki keterikatan yang kuat dengan pemiliknya. Selain itu, pada habitat aslinya, hewan ini selalu membentuk koloni mulai dari 20 ekor hingga 40 ekor.
Kemampuan lompat yang tinggi
Kemampuan lompat hewan ini bisa mencapai 50 m dengan kaki depan dan belakang yang terentang lebar. Ketika akan mengarah ke posisi tujuan, hewan ini akan menggerakkan anggota badannya. Misalkan jika ingin bergerak ke kanan, maka akan menurunkan lengan kanannya.
Masa kehamilan yang singkat
Hal unik lainnya yaitu memiliki masa kehamilan yang singkat yaitu selama 15 hari hingga 17 hari saja. Untuk sugar glider jantan akan mencapai kematangan organ reproduksi pada usia 4 hingga 12 bulan, sedangkan untuk betina pada usia 8 hingga 12 bulan.
Alasan dinamakan sugar glider
Dinamakan sugar glider karena mereka menyukai makanan manis seperti nektar, buah segar, sayur-sayuran dan lainnya. Selain itu, dikarenakan hewan ini memiliki membran luncur di sela-sela kakinya yang membentang dari pergelangan tanggan hingga kaki.
Punya kantung di perutnya
Sugar glider betina memiliki kantung di perutnya. Kantung ini dapat membesar ataupun mengecil. Fungsinya untuk membesarkan, melindungi, dan membawa anak mereka ketika masih kecil selama kurang lebih 10 minggu sebelum nantinya akan merangkak sendiri.