in

Pantai Krokoh, Pantai Indah di Gunung Kidul

Pantai Krokoh, Gunung Kidul (instagram/@jefri_elbhitrinx)

Ketika berkunjung ke Yogyakarta tak boleh melewatkan salah satu kabupaten di kota pelajar itu yang terkenal dengan pantainya, yaitu Kabupaten Gunung Kidul. Kabupaten Gunung Kidul ini memiliki keindahan alam yang sangat indah sehingga banyak dikunjungi wisatawan. Ada berbagai pantai dengan pasir putih, batu karang, dan view yang luarbiasa menyenangkan untuk dipandang. Salah satu wisata alam pantai yang wajib dikunjungi adalah Pantai Krokoh.

Pantai Krokoh yang disebut sebagai ‘Hidden Paradse’ ini terletak di Desa Songbanyu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Pantai ini berada di paling timur dari pantai di Jogja yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Wonogiri. Pantai ini berjarak 92 kilometer dari pusat Kota Yogyakarta dengan waktu tempuh sekitar 2 jam 30 menit.

Fakta uniknya, pantai ini sebenarnya terletak paling ujung timur Gunung Kidul, mengalahkan Pantai Wediombo yang sudah dianggap sebagai pantai paling timur Gunung Kidul. Karena lokasinya inilah, Pantai Krokoh seringkali disangka masuk dalam kawasan Wonogiri bukan lagi Jogja. Padahal pantai ini memang masuk kawasan Gunung Kidul.

Pantai Krokoh. Foto: Instagram/@idang_patricia

Sebagai pantai paling timur di Gunung Kidul, perlu dicatat bahwa perjalanan menuju pantai ini akan sedikit terjal dan tidak mudah. Banyak tanjakan sepepanjang perjalanan. Tapi tak perlu khawatir sebab, medan yang terjal ini akan memberikan reward pemandangan super indah yang mungkin jarang kamu temui. Pun jalanan yang ada berupa jalan beton dua jalur dan tentunya sudah bisa diakses oleh kendaraan roda dua ataupun roda empat.

Lalu, apa yang kemudian menjadikan pantai ini wajib dikunjungi? Tentu karena keindahan pemandangan alamnya yang unik. Sebagai informasi, pantai ini memberikan keindahan berupa air laut berwarna toska, pasir putih, dan bukit karang. Pantai ini memiliki keindahan alami dan belum banyak pengunjung yang datang sehingga cocok untuk menenangkan diri.

Bukit di Pantai Krokoh, Gunung Kidul. Foto: instagram/@bagassaditama

Selain itu, pantai ini juga memberikan keindahan sunrise yang menakjubkan. Pengunjung dapat datang pada pagi hari sekitar jam 06.00 WIB atau melakukan camping untuk menunggu matahari terbit.

Pengunjung juga dapat naik ke atas bukit atau karang untuk melihat keindahan pantai ini dari ketinggian. Sunset dan sunrise akan terlihat sangat jelas dari atas bukit tersebut. Ditambah lagi, pantai ini punya karang-karang di bibir pantai yang indah. Spot yang sangat instagramable untuk mengabadikan foto atau berswafoto. Batuan karang ini juga akan semakin terlihat saat air sedang surut.

Hanya saja perlu dicatat bahwa saat mengunjungi pantai ini, perlu kehati-hatian karena akan ada banyak bulu babi di sana.

Lebih lanjut, jika berniat melakukan camping, pengunjung harus membawa peralatan camping secara mandiri karena belum ada penyewaan peralatan berkemah di sekitar pantai. Terdapat spot foto instagramable yang dapat digunakan untuk mengambil gambar.

Sejauh ini, terdapat beberapa fasilitas yang tersedia seperti toilet, area parkir, area camping, dan warung yang tersedia untuk pengunjung yang ingin mencoba makanan dan minuman khas Jogja.

Meski memang belum menawarkan banyak fasilitas, pantai Krokoh buka setiap hari selama 24 jam, sehingga pengunjung dapat datang kapan pun. Selain itu, pengunjung tidak perlu membayar biaya masuk menuju pantai alias gratis. Untuk itu, pantai ini bisa jadi pilihan destinasi wisata yang murah bagi mereka yang ingin bermain air sambil menikmati keindahan pantai, atau sekadar melihat cantiknya matahari terbenam.