in

Perbedaan UVA dan UVB, Mana Lebih Bahaya?

Perbedaan UVA dan UVB (Freepik)

Radiasi UV atau sinar ultraviolet adalah bentuk radiasi elektromagnetik yang memiliki panjang gelombang lebih pendek dari cahaya tampak, namun lebih panjang dari sinar X.

Keduanya memiliki beberapa perbedaan seperti pada panjang gelombang dan efeknya pada kulit manusia. Untuk meminimalisir terjadinya efek buruk dari sinar UV tersebut, disarankan untuk menggunakan tabir surya atau sunscreen secara rutin.

UVA (Ultraviolet A)

UVA memiliki panjang gelombang yang lebih panjang, berkisar antara 315 hingga 400 nanometer (nm).

Sebagian besar sinar UVA berasal dari sinar matahari dan sekitar 95% radiasi UV yang mencapai permukaan bumi adalah UVA.

UVA memiliki gelombang terpanjang dibandingkan dengan UVB, sehingga memiliki frekuensi dan energi yang lebih rendah dibandingkan dengan UVB.

Meskipun memiliki energi yang lebih rendah dibandingkan dengan UVB, UVA dapat menembus ke lapisan kulit yang lebih dalam, yaitu ke lapisan epidermis dan dermis.

Kulit yang terpapar UVA secara berlebihan dapat menyebabkan penuaan kulit, merusak kolagen, serta elastisitas kulit. Hal tersebut dapat mengakibatkan timbulnya keriput dan garis-garis halus. UVA juga dapat meningkatkan risiko kanker kulit.

UVB (Ultraviolet B)

UVB memiliki panjang gelombang yang sedikit lebih pendek, berkisar antara 290 hingga 320 nanometer.

Matahari adalah sumber utama radiasi UVB dan sekitar 5% radiasi UV yang mencapai permukaan bumi adalah UVB.

UVB memiliki energi yang lebih tinggi dibandingkan dengan UVA. Energi yang lebih tinggi tersebut dapat menyebabkan sunburn dan pengelapan pada kulit beberapa jam setelah terpapar sinar matahari.

Tidak hanya itu, UVB merupakan sinar UV yang paling banyak menyebabkan kanker kulit. Oleh karena itu, UVB lebih berbahaya dibandingkan dengan UVA.