Kebanyakan kamar tidur anak perempuan memiliki desain yang berbeda dengan kamar anak laki-laki. Umumnya, anak perempuan lebih menyukai desain yang menonjolkan sisi feminim mereka. Biasanya desain kamar tidur lebih personal, karena disesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan pemilik kamar.
Sentuhan desain yang tepat dapat membuat anak menjadi betah di kamar. Desain yang tepat juga dapat membuat suasana ruangan menjadi lebih nyaman. Berikut beberapa referensi desain kamar tidur anak perempuan yang bisa kamu tiru.
Desain kamar bertema soft pink
Warna pink merupakan warna yang digemari oleh kebanyakan anak perempuan. Warna ini dapat menampilkan sisi feminim dalam kamar tidur. Kamu bisa menggunakan warna cat dinding soft pink dengan tambahan dekorasi yang serba pink. Mulai dari sprei, tirai, mainan, hingga perabotan yang digunakan.
Supaya tidak terlihat monoton, kamu bisa mengkombinasikan dengan warna-warna pastel seperti biru mudah, hijau mint dan lainnya. Dengan kamar tidur yang serba pink dijamin dapat membuat anak betah di kamar.
Desain kamar tidur minimalis
Desain kamar tidur minimalis termasuk konsep yang netral. Gaya ini cocok untuk anak yang hendak beranjak remaja, atau menyukai sesuatu yang terlihat sederhana. Konsep minimalis lebih mengutamakan pada fungsionalitas dengan dominasi warna-warna netral seperti putih, warna pastel, dan lainnya. Konsep ini juga cocok untuk diaplikasikan pada kamar tidur yang memiliki luas terbatas.
Desain kamar tidur warna pastel
Konsep desain ini hampir sama dengan gaya minimalis yaitu didominasi dengan warna netral. Kamu bisa mendekorasi kamar dengan kombinasi dari warna biru muda, hijau mint, soft pink, krem dan lainnya. Gunakan juga furniture dan aksesoris dengan warna yang sesuai. Warna ini membuat ruangan terlihat lebih hangat, nyaman, dan sederhana.
Desain kamar tidur bertema animasi favorit
Ide desain lainnya yaitu memberikan sentuhan lucu pada dinding kamar. Kamu bisa melukis kamar dengan gambar animasi favorit atau menggunakan wallpaper dengan motif animasi dan lainnya. Lengkapi dengan aksesoris boneka dan mainan lainnya akan membuat kamar lebih ceria dan berwarna.
Sebaiknya pilih tokoh animasi yang sesuai dengan keinginan anak-anak. Misalkan si anak menyukai tokoh animasi frozen. Maka kamu bisa mendekorasi kamar tidur dengan serba-serbi animasi frozen. Mulai dari selimut, karpet, hingga stiker-stiker yang bisa ditempelkan di dinding.
Desain kamar tidur monokromatik
Desain kamar tidur monokromatik cocok untuk diterapkan pada anak perempuan yang mulai beranjak dewasa. Desain ini cukup sederhana, tidak menggunakan dekorasi yang ramai, dan tidak menampilkan kesan imut. Umumnya warna yang digunakan untuk konsep ini adalah hitam, putih, dan abu-abu. Meski terlihat sederhana, konsep ini dapat membuat ruangan terlihat rapi, luas, dan minimalis.
Desain kamar tidur tema binatang
Kamar tidur dengan tema binatang cocok untuk anak perempuan berusia balita. Kamu bisa menggunakan menggunakan wallpaper dinding atau stiker bergambar hewan-hewan atau bisa melukisnya. Gambar-gambar tersebut dapat memberikan kesan yang ceria dan ramai.
Selain itu, gambar tersebut dapat digunakan sebagai bahan pembelajaran dalam mengenalkan nama-nama hewan kepada anak-anak. Desain kamar tema binatang juga dapat membantu melatih ingatan dan panca indera anak.
Desain kamar tidur tema angkasa
Tema selanjutnya yang bisa menjadi favorit anak perempuan adalah angkasa. Kamu bisa menciptakan suasana angkasa di kamar. Misalkan dengan melukis atau menempelkan stiker bintang di langit-langit kamar. Menggunakan bedcover, selimut, dan lainnya yang bertema angkasa, hingga melukis dinding dengan planet-planet.