Sebagian orang pernah mengalami gangguan tidur atau insomnia. Ini bisa disebabkan oleh banyak hal salah satunya karena faktor buruk yang sering dilakukan saat ingin tidur di malam hari. Kebiasaan ini seringkali dianggap sepele dan terus-menerus dilakukan.
Padahal insomnia bisa menyebabkan tubuh sering merasa lelah, mudah terserang penyakit, membuat seseorang menjadi stres, pelupa dan masih banyak lagi lainnya. Hal ini tentunya tidak baik untuk kesehatan dan takutnya akan membahayakan diri sendiri.
Oleh sebab itu, ada beberapa hal yang harus kamu lakukan agar terhindar dari insomnia atau gangguan tidur. Hindari kebiasaan-kebiasaan buruk di bawah ini, agar kamu mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik lagi dari sebelumnya. Apa saja kebiasaan buruk tersebut? Yuk simak penjelasan berikut ini!
Minum kopi
Memang benar minum kopi di malam hari bisa menyebabkan seseorang mengalami insomnia atau gangguan tidur. Ini terjadi karena efek kafein yang terkandung dalam kopi. Sehingga membuat seseorang tetap terjaga dan tidak bisa tidur dengan baik.
Oleh sebab itu, jika kamu tidak punya kegiatan apapun atau berpergian jauh saat malam hari. Jangan mengkonsumsi minuman kopi ini hanya akan membuat kamu selalu terjaga. Padahal tubuh terasa sudah sangat lelah dan sangat butuh istirahat. Selalu perhatikan konsumsi kopi agar kualitas tidur kamu terjamin.
Tidur siang
Meskipun tidur siang bermanfaat untuk kesehatan otak. Namun jika dilakukan terlalu lama akan berakibat fatal seperti terjadi insomnia atau gangguan tidur di malam hari. Hal ini disebabkan oleh, jam tidur siang yang terlalu lama. Sehingga bisa membuat kamu tidak bisa tidur di malam hari.
Oleh sebab itu, jika ingin tidur siang perhatikan waktunya agar kamu mendapatkan manfaat yang banyak. Sehingga tidak menggangu kualitas tidur di malam hari. Kamu bisa menghidupkan alarm, agar bisa terbangun setelah tidur siang. Cara ini sangat ampuh untuk mengatur jam tidur siang yang tepat dan berkualitas.
Berselancar di sosial media
Ada banyak sekali aktivitas seru yang bisa dilakukan di handphone dari bermain game, berselancar di sosial media dan masih banyak lagi lainnya. Hal ini boleh-boleh saja kamu lakukan. Tapi, sangat berbahaya apabila dilakukan saat malam hari ketika ingin tidur.
Kebiasaan buruk ini akan sangat menggangu kualitas tidur kamu di malam hari. Sehingga kamu bisa terkena insomnia atau gangguan tidur. Ini terjadi karena otak telah terangsang untuk tetap aktif dan menekan hormon di dalam tubuh akibat cahaya biru dari handphone. Sehingga kamu akan kesulitan tidur meskipun sudah sangat mengantuk.
Sering merokok
Tahukah kamu? Merokok sangat berbahaya untuk kesehatan tubuh. Kebiasaan ini bahkan sering dilakukan oleh kebanyakan orang. Mereka menganggap dengan merokok, pikiran akan jauh lebih tenang. Padahal hal tersebut tidaklah benar.
Merokok di malam hari akan membuat kualitas tidur menjadi menurun. Sehingga kamu bisa mengalami insomnia atau gangguan tidur di malam hari. Hal ini tentunya sangat berbahaya. Oleh sebab itu, kebiasaan merokok ini harus kamu kurangi mulai saat ini.
Kebiasaan ngemil
Jam tidur berantakan bisa diakibatkan oleh banyak hal dan terkadang faktor penyebabnya sangat jarang diketahui. Salah satunya karena kebiasaan makan berat dan ngemil sebelum ingin tidur di malam hari. Meskipun sering dianggap sepele permasalahan inilah yang membuat seseorang mengalami insomnia atau gangguan tidur.
Beberapa orang akan merasakan gangguan seperti perut terasa tidak nyaman, ingin buang air besar dan lain sebagainya. Hal ini terjadi akibat sistem pencernaan yang tidak lancar. Oleh sebab itu, jangan suka mengkonsumsi makanan berat atau ngemil sebelum tidur karena sangat berbahaya untuk kesehatan tubuh.