in

Pantai Grigak, Pantai dengan Spot Foto Aesthetic di Yogyakarta

Pantai Grigak (instagram/@tengakarta)

Yogyakarta merupakan salah satu daerah yang banyak dikunjungi oleh wisatawan pada masa liburan. Yogyakarta memiliki keindahan alam yang memukau, kuliner yang beragam, serta cafe yang menarik.

Salah satu wisata alam yang populer di Yogyakarta adalah pantai. Terdapat banyak sekali pantai dengan keindahan yang menakjubkan. Salah satu pantai yang wajib dikunjungi adalah Pantai Grigak.

Lokasi

Pantai Grigak terletak di Desa Giriwungu, Kapanewon Panggang, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pantai Grigak berjarak 40 kilometer dari pusat Kota Yogyakarta dengan waktu tempuh sekitar 1 jam 12 menit.

Rute

Pengunjung dapat datang menggunakan kendaraan roda dua hingga roda empat. Akses jalan menuju lokasi cukup mudah karena sudah beraspal dan luas yang cukup. Walaupun begitu, pastikan kendaraan dalam kondisi prima agar perjalanan terasa lebih nyaman dan aman.

Pengunjung dapat datang dari Kota Yogyakarta ke pantai ini melalui rute Jalan Imogiri Barat – Jalan Imogiri Siluk – Jalan Siluk Panggang – Jalan Panggang Wonosari – Girikarto – Pantai Grigak.

Daya tarik

Panai Grigak memiliki keunikan, yaitu tidak memiliki pasir pantai. Oleh karena itu, pengunjung tidak akan melihat hamparan pasir pantai yang luas di sini. Pengunjung akan melihat bebatuan karang di bagian pesisir pantai.

Pantai Grigak, selain tidak memiliki pantai berpasir, menawarkan pesona alam yang menakjubkan. Sebagai salah satu pantai di sebelah selatan yang menghadap ke Samudra Hindia. Pantai ini memiliki suara ombak yang menggetarkan hati yang sulit untuk dilupakan.

Jembatan di Atas Tebing. Foto: instagram/@yuniwahyuningsh

Untuk memungkinkan akses ke pantai ini, penduduk setempat telah membentuk jalur yang terdiri dari jembatan yang melintasi tebing, memungkinkan pengunjung untuk menikmati pemandangan alam yang menakjubkan dengan mudah. Selain itu, tersedia juga sebuah pendopo kecil untuk menikmati pemandangan yang menawan.

Karena lokasi pantai yang sulit dicapai, pantai ini belum terlalu banyak pengunjung. Oleh karena itu, pantai ini cocok dikunjungi bagi yang membutuhkan ketenangan dari keramaian perkotaan.

Terdapat tempat wisata alam lain yang letaknya dekat dengan pantai ini, yaitu Embung Grigak. Embung ini dapat diakses dengan waktu 1 menit dari pantai.

Aktivitas

Pengunjung dapat melakukan kegiatan dengan menikmati pemandangan tebing karst yang menjorok ke laut. Ombak besar yang menghantam tebing membuat keindahan akan semakin terlihat.

Saat sore hari, pengunjung dapat melihat langit oranye akibat sunset dari atas tebing. Tebing tersebut menjadi spot favorit untuk melihat keindahan langit dan laut secara jelas.

Embung yang menghadap langsung ke lautan adalah salah satu spot unik di Pantai Grigak yang tidak dimiliki oleh pantai lain. Selain berfungsi untuk pengairan sawah, pengunjung juga bisa mengabadikan momen foto di Embung Grigak dengan latar belakang lautan yang luas.

Karena pantai ini tidak memiliki hamparan pasir yang luas, maka pengunjung tidak bisa melakukan camping di pantai ini.

Fasilitas

Pantai Grigak dilengkapi dengan beberapa fasilitas seperti toilet, mushola, area parkir, spot foto, dan wisata waduk. Tidak hanya itu, terdapat warung makan yang dapat dikunjungi oleh pengunjung untuk menyantap makanan dan minuman. Warung makan ini menjual makanan ringan dan makanan berat yang menjual makanan khas lokal.

Terdapat spot foto seperti gazebo kecil yang menghadap lautan hingga jalan setapak kayu yang menakjubkan. Dari jalan setapak tersebut, pengunjung dapat mengambil foto dengan latar laut, langit, dan tebing.

Jam buka dan harga tiket

Pantai Grigak buka setiap hari mulai pukul 06.00 – 18.00 WIB. Harga tiket menuju pantai ini adalah Rp 5.000/orang. Selain itu, pengunjung juga harus membayar parkir sebesar Rp 2.000 unutk motor dan Rp 5.000 untuk mobil.