in

5 Tips yang Wajib Kamu Lakukan saat Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi. Foto: Pexels

Tidak hanya karena faktor cuaca saja. Ternyata dehidrasi bisa disebabkan karena diare yang terjadi terus-menerus dan muntah. Dehidrasi merupakan kondisi tubuh yang sedang mengalami kehilangan banyak cairan. Jika dibandingkan dengan asupan cairan yang masuk ke dalam tubuh sehingga tidak ada keseimbangan.

Hal ini bisa terjadi kepada siapa saja. Tidak hanya orang dewasa namun juga bisa menyerang anak-anak. Gejala dehidrasi biasanya ditandai dengan merasa sangat haus, mulut terasa kering, urin berwarna pekat, pusing, gemetar, tekanan darah rendah dan detak jantung cepat.

Ada beberapa cara mudah yang bisa kamu lakukan untuk mencegah kemungkinan buruk akibat dehidrasi. Tips berikut ini akan sangat membantu untuk menyembuhkan dehidrasi yang sedang kamu alami. Yuk simak penjelasan berikut ini!

Memperbanyak konsumsi sayuran dan buah

Buah. Foto: Pexels

Tips pertama yang wajib kamu lakukan saat mengalami dehidrasi adalah memperbanyak konsumsi sayuran dan juga buah-buahan. Dengan mengonsumsi makanan ini cairan di tubuh akan terpenuhi kembali. Sehingga dehidrasi yang sedang dialami akan sembuh dengan cepat.

Ada banyak sekali sayuran yang bisa kamu konsumsi seperti bayam, sawi, wortel, tomat dan masih banyak lagi lainnya. Sedangkan untuk buah kamu bisa mengkonsumsi air kelapa dan pepaya karena tinggi akan serat serta memiliki banyak kandungan air.

Hindari minuman berkafein

Bagi kamu pecinta minuman kopi, hal ini sangat wajib untuk kamu perhatikan. Jika sedang mengalami dehidrasi jangan sesekali mengonsumsi minuman berkafein karena ini akan memperparah semuanya. Tubuh kamu akan terus-menerus merasa lemas karena sering buang air kecil.

Minum kopi bisa kamu hindari karena akan sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh. Saat dehidrasi tubuh membutuhkan cairan yang lebih banyak. Sedangkan ketika minum kopi kamu akan mengeluarkan cairan tersebut berkali-kali. Oleh sebab itu, minum kopi sangat tidak dianjurkan bagi mereka yang sedang mengalami dehidrasi.

Jangan minum alkohol

Selain minuman yang berkafein. Seseorang yang sedang mengalami dehidrasi juga dilarang untuk minum alkohol. Minuman beralkohol akan membuat kamu kehilangan banyak cairan tubuh. Jika kebiasaan ini masih terus kamu lakukan akan membuat kesehatan tubuh kamu semakin memburuk.

Minuman beralkohol sangat mudah memicu berbagai macam penyakit kronis. Meskipun sering dianggap sepele, nyata kebiasaan buruk ini telah banyak memakan banyak korban. Jika hal tersebut tidak ingin kamu alami. Hindari konsumsi alkohol mulai dari sekarang.

Pemberian Infus

Jika tubuh sudah terasa lemas dan tidak bisa sembuh dengan mengonsumsi makanan seperti sayuran dan buah-buahan. Kamu bisa langsung mengunjungi klinik terdekat ataupun dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat. Dehidrasi yang berlebihan akan sangat mempengaruhi kesehatan tubuh.

Sehingga kamu akan mendapatkan penanganan seperti pemberian infus untuk membantu proses pemulihan tubuh dengan cepat. Pemberian infus akan mengembalikan cairan dalam tubuh. Proses pemulihan akibat dehidrasi memakan waktu yang cukup lama sehingga nantinya kamu bisa kembali beraktivitas seperti semula.

Memperbanyak minum air putih

Dengan memperbanyak minum air putih tubuh kamu akan mendapatkan cairan yang cukup. Sehingga akan terhindar dari dehidrasi. Tidak hanya bisa mencegah terjadinya dehidrasi. Saat sedang mengalami dehidrasi kamu juga dianjurkan untuk minum air putih yang banyak sehingga cairan dalam tubuh kembali tercukupi.

Biasakan untuk minum air putih 8 gelas sehari atau sekitar 2 liter. Dengan rutin minum air putih organ di dalam tubuh bisa berfungsi dengan baik. Sehingga akan meminimalisir terjadinya berbagai macam risiko penyakit. Oleh sebab itu, jangan sampai lupa untuk mencukupi kebutuhan cairan harian kamu.