Pasangan yang ingin merasakan makan malam atau dinner romantis di restoran yang ada di Jakarta tak perlu bingung. Ada banyak pilihan restoran menarik yang bisa digunakan sebagai tempat menghabiskan waktu bersama pasangan. Berikut adalah 8 rekomendasi restoran di Jakarta yang cocok makan malam bersama pasangan.
Oma Elly On 56
Salah satu pilihan restoran yang sangat cocok untuk makan malam bersama pasangan terletak di Jalan Gatot Subroto Nomor 5, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan. Selain menikmati hidangan makan malam, para pengunjung juga dapat menikmati pemandangan indah Jakarta dari lantai 56. Agar dapat menikmati pengalaman kuliner di tempat ini, disarankan untuk melakukan pemesanan terlebih dahulu. Restoran ini buka setiap hari mulai pukul 11.00 WIB hingga 22.00 WIB, kecuali hari Senin.
AMUZ Gourmet Restaurant
Restoran fine dining ini menghidangkan hidangan sederhana yang menggunakan bahan-bahan segar, cocok dinikmati oleh semua kalangan. Pilihan menu di sini termasuk burger, sandwich, pastry, kue, dan berbagai hidangan penutup. Restoran ini berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman No.Kav. 52-53, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Untuk jam makan malam di AMUZ Gourmet Restaurant, layanan dimulai dari pukul 17.00 WIB hingga 21.00 WIB, kecuali hari Minggu di mana restoran ini tutup.
Mare Nostrum Restaurant
Mare Nostrum Restaurant menghadirkan masakan yang terinspirasi dari kuliner Mediterania dengan sentuhan cita rasa tradisional. Suasana romantis diperkaya dengan desain ruangan yang mengutamakan warna-warna pastel yang lembut.
Kamu dapat menemukan restoran ini di Jalan Jenderal Sudirman, kav. 86, lantai 18 Grand Sahid Jaya, Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta. Agar dapat menikmati pengalaman kuliner yang optimal, disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu sebelum berkunjung. Mare Nostrum Restaurant buka dari pukul 11.00 WIB hingga 22.00 WIB.
Henshin
Henshin adalah sebuah restoran yang terletak di lantai 67 dan 69 The Westin Jakarta. Ketinggian tempat ini memberikan pemandangan yang sangat memukau. Restoran ini mengusung konsep kuliner gastronomi Nikkei, yang merupakan perpaduan antara masakan Jepang dan Peru.
Salah satu tempat yang cocok untuk mengambil foto adalah tangga dengan latar belakang pemandangan Kota Jakarta yang terlihat melalui dinding kaca. Bagi para pengunjung yang ingin menikmati makan malam romantis di Jakarta sambil menikmati panorama kota yang memukau, dapat datang antara pukul 17.00 WIB hingga 00.00 WIB.
Fairmont Jakarta
Fairmont Jakarta terletak di Jalan Asia Afrika Nomor 8, Gelora, Jakarta Pusat. Kamu akan merasakan suasana makan malam romantis di pod dining yang unik dengan dekorasi yang menawan. Desain pod dining yang memberikan kesan privat akan meningkatkan suasana makan malam bersama pasangan menjadi lebih romantis.
Vong Kitchen
Restoran ini menawarkan beragam menu dari dua koki terkenal berbintang Michelin, Jean Gorges dan putranya Cedric Vongerichten. Desain interior restoran mengusung gaya New York Grill yang dirancang oleh Rockwell Group dengan konsep Perancis-Amerika, terlihat dari dapur terbukanya. Restoran mewah ini terletak di ALILA SCBD Jakarta, Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Bistecca Restaurant
Bistecca merupakan restoran steak Italia-Amerika yang dikenal dengan bar martini-nya yang terkenal dan mendapat banyak ulasan positif dari pengunjung. Alamatnya berada di Jalan Jendral Sudirman Nomor 52-53, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Restoran ini buka setiap hari mulai pukul 11.00 WIB hingga 01.00 WIB tanpa libur.
Sea Grain Restaurant & Bar
Salah satu tempat yang cocok untuk makan malam romantis di Jakarta ini menawarkan hidangan khas Italia dan Spanyol yang disiapkan oleh para ahli kuliner. Salah satu menu yang paling diminati di sini adalah steak Tomahawk yang memiliki berat hingga 1,5 kilogram.
Sebelum menikmati pengalaman makan malam romantis di Sea Grain Restaurant & Bar, disarankan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu agar tidak kehabisan tempat. Lokasi restoran ini berada di Jalan Pegangsaan Timur No.17, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat.